- Home
- Advertorial
- Bupati Rohul, Rangkul Semua Elemen, Sukseskan Pilgubri 2018
Selasa, 05 Juni 2018 19:52:00
Bupati Rohul, Rangkul Semua Elemen, Sukseskan Pilgubri 2018
SURYA PATRIANTO
ROKAN HULU, RIAUONE.COM - Bupati Rokan Hulu (Rohul), H. Sukiman, memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) pemantapan pemilihan gubernur (Pilgub) dan Wakil gubernur Riau (Wagubri). Selasa (5/6/2018) di Hall Islamic Center.
Dalam Rakor tersebut dihadiri Kapolres Rohul, AKBP M. Hasyim Risahodua SIK MH, Kajari Rohul, Freddy Daniel Simanjuntak, Dandim 0313 KPR, Letkol Inf Beny Setiyanto, yang diwakili Pabung Rohul, Kapten Inf Raflis Jon, dan Kepala Desa serta Camat se-Rohul.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Sukiman meminta kerjasama, mulai dari tingkat desa hingga kabupaten untuk ikut mensukseskan Pilgub Riau, yang akan digelar 27 Juni 2018 mendatang.
"Kita jadikan Pilgub bersih dan sukses, tentunya tidak bisa dilakukan oleh Pemkab sendiri ataupun Pihak Kepolisian, namum harus ada kerjasama dari semua element termasuk masyarakat itu sendiri," ajak Bupati.
Dengan adanya kerjasama mulai dari masyarakat, pemerintah desa, kecamatan, Daerah, Forkopimda, Rohul maka pelaksanaan Pilgubri 2018 di Rohul akan berjalan dengan baik.
Hal-hal yang perlu diwaspadai dengan adanya politik uang yang terjadi di kabupaten Rohul. Pasalanya jika terjadi politik uang tentunya akan mencederai pelaksanaan pesta demokrasi di Riau.
Selanjutnya Bupati berpesan "Pilihlah pemimpin sesuai dengan hati serta bisa membangun provinsi Riau menjadi lebih baik, mari bersama wujudkan pilgubri yang bersih,".
Kapolres Rohul, AKBP M. Hasyim Risahondua SIK MH, menegaskan bahwa polres Rohul siap untuk mengawal suksesnya pelaksanaan Pilgubri 2018 di Negeri Seribu Suluk.
"Kita telah melakukan persiapan-persiapan dalam mensukseskan Pilgubri. Kita sudah siap 99 persen mengawal Pilgubri di Rohul," terang Kapolres.
Kapolres Rohul juga mengantisipasi hal-hal yang perlu diwaspadai praktik politik uang dan pemilih siluman dan lainnya. Terlebih Rohul, yang langsung berbatasan dengan kabupaten tetangga dan provinsi Sumut serta Sumbar.
"Kita telah menyiapkan langkah-langkah untuk mengantisipasi dan menindak tegas jika terjadi penyelewengan pelaksanaan Pilgubri. Saya juga minta kerjasama seluruh element agar Pilgubri bisa sukses," Pungkas M. Hasyim Risahondua***(ADV/Hum/SUR)
Share
Berita Terkait
Kompol Andi Cakra Putra Pimpin Langsung Patroli Antisipasi Gangguan Kamtibmas
Rokan Hulu, RiauOne.Com - Kapolsek Ujungbatu, Polres Rokan Hulu, Komisaris Polisi (Kompol) Andi Cak
Polisi Sahabat Anak, Polsek Kunto Darussalam Sambangi TK Al Islam Desa Bukit Intan Makmur
Rokan Hulu, RiauOne.Com - Guna untuk menumbuhkan kesadaran serta kedisiplinan sejak usia dini, BKO Lantas Polsek Kunto Darussalam, Polres Rokan Hulu melaksanakan kegiatan yang d
Gus M. Nabil Haroen Hadir Di Harlah Pencak Silat NU Pagar Nusa Yang Ke 37 Se Provinsi Riau Yang Diselenggarakan Di WISS Ujungbatu
Rokan Hulu, RiauOne.Com - Acara Harlah Pencak Silat NU Pagar Nusa yang ke 37 Se Provinsi Riau, yang dilaksanakan di Wisata Alam Sidomulyo Stable (WISS) Desa Pematang Tebih, Keca
Razia Aksi Balap Liar Dan Knalpot Brong Oleh Polsek Ujungbatu
Rokan hulu, RiauOne.Com - Menjawab keluhan masyarakat Kecamatan Ujungbatu atas keresahannya tentang adanya aksi balap liar serta penggunaan knalpot brong, keluhan ini yang selal
Komentar