Minggu, 03 September 2017 14:36:00

APTI : Harga Tembakau di Temanggung Tembus Rp75.000/kilogram

NUSANTARA, -  Sekretaris Asosiasi Petani Tembakau Indonesia (APTI), Agus Setyawan mengatakan kalau kualitas tembakau ditahun ini jauh lebih bagus dibanding panen tahun lalu yang sempat mengalami keterpurukan.
 
"Hasil tembakau saat ini bagus dan kemungkinan areal tembakau di tahun depan akan bertambah lagi," katanya.
 
Ia menyebutkan untuk kawasan Gunung Prahu panen tembakau telah dimulai sejak akhir Juli 2017 dan saat ini panen sudah mencapai 50 persen.
 
Dan harga tembakau rajangan kering grade C pada masa panen tahun ini dibeli Rp75.000 per kilogram oleh pabrikan.
 
Senada dengan Agus, Kepala Desa Legoksari, Kecamatan Tlogomulyo, Subakir mengatakan harga tersebut jauh lebih tinggi dari panen tahun lalu, yakni untuk grade C Rp 40.000 per kilogram.
 
Menurut dia harga tersebut sesuai dengan kualitas tembakau tahun ini yang memang bagus, kalau panen tahun lalu tidak ada tembakau kualitas bagus karena cuaca tidak mendukung, yakni terjadi hujan terus.
 
Ia mengatakan cuaca selama panen tembakau saat ini bagus, kondisi kering sehingga sangat membantu dalam proses penjemuran tembakau.
 
"Mudah-mudahan cuaca seperti ini bertahan hingga panen tembakau selesai sehingga bisa muncul grade tembakau di atasnya yang tentu harganya akan lebih mahal," pungkasnya. (ant/*).
Share
Berita Terkait
  • 3 tahun lalu

    Memperingati Hari Tanpa Tembakau Sedunia: Wamenkes Dante Sebut Rokok Tak Boleh Dijual Batangan

    NASIONAL, -  Memperingati HTTS atau Hari Tanpa Tembakau Sedunia 2022, Wakil Menteri Kesehatan Dante Saksono Harbuwono mengatakan perlu adanya larangan penjualan rokok batan

  • 7 tahun lalu

    Tembakau Termahal di Dunia Ternyata dari Indonesia

    RIAUONE.COM - INDONESIA merupakan salah satu negara di Asia dengan jumlah perokok terbanyak, peringkat kedua setelah China. Melansir dari laman New York Times , Kamis ( 31
  • 7 tahun lalu

    PGI: pemerintah "kecanduan" cukai rokok

    NUSANTARA, - Ketua Persekutuan Gereja-Gereja di Indonesia (PGI) Pdt Bambang H Wijaya menilai pemerintah terkesan "kecanduan" cukai rokok yang selama ini memberika
  • 7 tahun lalu

    Awal Panen, Harga Tembakau di Kabupaten Sumenep Tembus Hingga Rp50 Ribu Per Kilogram

    Sumenep - Harga tembakau di Kabupaten Sumenep pada awal panen ini cukup membahagiakan bagi petani. Pasalnya, tembakau dari para petani di beli dengan harga yang cukup tingg
  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified