• Home
  • Kilas Global
  • Berkat Inovasi "Basmi Pelakor" Puskesmas Rokan Berangkat Mengikuti Jambore Nasional Pelayanan Kesehatan II
Selasa, 05 November 2019 20:16:00

Berkat Inovasi "Basmi Pelakor" Puskesmas Rokan Berangkat Mengikuti Jambore Nasional Pelayanan Kesehatan II

SURYA PATRIANTO

ROKAN HULU, RIAUONE.COM - Puskesmas Rokan 1, Kecamatan Rokan IV Koto, Rokan Hulu (Rohul) mempunyai program yang sangat inovatif yaitu, Bersama Kami Petugas Lacak Kesehatan Rokan IV Koto (BASMI PELAKOR).


Kepala Puskesmas Rokan 1 Hj. Kholida Hosni SST. MKM, mengatakan melalui pesan WhatsApp Selasa (5/11/2019), Inovasi ini untuk jemput bola dengan mendatangi perkantoran, sekolahan, seperti Kantor Camat, Polsek, Koramil, Kantor Desa, Kantor Pemerintahan dan lain lain.


Adapun kegiatan ini untuk mendeteksi dini Penyakit tidak menular, seperti Hipertensi, DM, Jantung dan Kanker, penyakit ini tidak bisa diabaikan, karena bisa menyebabkan kematian.


Porgam ini untuk mengantisipasi dari permasalahan yang mendasar masyarakat yang rata rata mempunyai kesibukan dalam bekerja sehingga mereka tak sempat datang untuk memeriksakan kesehatanya secara rutin ke Puskesmas.


Dengan program inovasi "Basmi Pelakor" Puskesmas Rokan 1 bersama Puskesmas Rambah Samo dengan "Jelita TBC" sebagai Team Dinas Kesehatan Kabupaten Rokan hulu, untuk berangkat menghadiri Jambore Nasional Pelayanan Kesehatan II, dari tanggal 4 hingga 7 November 2019, yang diselenggarakan di Jakarta.


Puskesmas Rokan 1 juga sudah banyak mengukir dengan pencapain prestasi melalui pembinaanya, merebut juara 1 tingkat Kabupaten pada tahun 2018 melalui Posyandu Desa Lubuk Betung, dan Juara Harapan untuk Tingkat Propovisi, sedangkan pada tahun 2019 meraih Juara 1 tingkat Kabupaten melalui Posyandu Desa Sikebau Jaya.***(SURYA)


Share
Berita Terkait
  • 2 tahun lalu

    Kompol Andi Cakra Putra Pimpin Langsung Patroli Antisipasi Gangguan Kamtibmas

    Rokan Hulu, RiauOne.Com - Kapolsek Ujungbatu, Polres Rokan Hulu, Komisaris Polisi (Kompol) Andi Cak

  • 2 tahun lalu

    Polisi Sahabat Anak, Polsek Kunto Darussalam Sambangi TK Al Islam Desa Bukit Intan Makmur

    Rokan Hulu, RiauOne.Com - Guna untuk menumbuhkan kesadaran serta kedisiplinan sejak usia dini, BKO Lantas Polsek Kunto Darussalam, Polres Rokan Hulu melaksanakan kegiatan yang d

  • 2 tahun lalu

    Gus M. Nabil Haroen Hadir Di Harlah Pencak Silat NU Pagar Nusa Yang Ke 37 Se Provinsi Riau Yang Diselenggarakan Di WISS Ujungbatu

    Rokan Hulu, RiauOne.Com - Acara Harlah Pencak Silat NU Pagar Nusa yang ke 37 Se Provinsi Riau, yang dilaksanakan di Wisata Alam Sidomulyo Stable (WISS) Desa Pematang Tebih, Keca

  • 2 tahun lalu

    Razia Aksi Balap Liar Dan Knalpot Brong Oleh Polsek Ujungbatu

    Rokan hulu, RiauOne.Com - Menjawab keluhan masyarakat Kecamatan Ujungbatu atas keresahannya tentang adanya aksi balap liar serta penggunaan knalpot brong, keluhan ini yang selal

  • Komentar