- Home
- Kilas Global
- Bulog Divre Riau Kepri Senyerap 2.277 Ton Beras Lokal di Wilayah Riau dan Sumbar
Jumat, 20 Maret 2015 06:41:00
Bulog Divre Riau Kepri Senyerap 2.277 Ton Beras Lokal di Wilayah Riau dan Sumbar
RIAUONE.COM, PEKANBARU, ROC, - Badan Urusan Logistik Divisi Regional (Bulog Divre) Riau Kepri telah menyerap sebanyak 2.277 ton beras lokal di wilayah Riau dan Sumatra Barat.
Hal itu diakui Kepala Bulog Divre Riau Kepri Faruq Octobri Qomary Kamis (19/3/2015).
Dia mengatakan pihaknya mulai membeli beras hasil petani lokal di Riau dan Sumbar sejak awal Maret lalu. Beras itu untuk kebutuhan stok sebab Bulog tidak lagi melakukan pengadaan beras impor sebagaimana ditetapkan pemerintah.
"Kami membeli sebanyak 227,7 ton beras petani di Riau dan Sumbar yang sudah panen sejak awal Maret, dan kami akan tetap membeli berapapun beras petani yang ada," jelasnya.
Dikatakan, jenis beras yang dibeli Bulog yaitu IR64 dari Sinaboy dari Kabupaten Rokan Hilir sebanyak 150 ton, Ciherang dari Bunga Raya Kabupaten Siak sebanyak 24,5 ton, Cekaw dari Kuala Kampar Kabupaten Pelalawan sebanyak 18,2 ton dan IR 66 serta Mundam Pulau dari Sumatra Barat sebanyak 15 ton dan 20 ton.
"Pengadaan beras dalam negeri itu sesuai dengan instruksi pusat dalam rangka menjaga kestabilan harga beras di masyarakat," urainya.
Pihaknya membeli beras hasil petani dengan harga paling di rentang Rp 9.000 hingga Rp 10.000 per kilogram. Harga itu ditetapkan untuk mendorong petani di dua wilayah agar tetap menanam padi dan memproduksi beras.
Faruq berharap upaya yang dilakukan Bulog dapat mengerem lajunya peralihan lahan pertanian ke perkebunan sawit yang cenderung terus terjadi di Riau.
"Jadi dengan program pembelian beras hasil petani lokal kami harap petani dan gabungan kelompok tani yang ada di Riau, Sumbar atau Kepri agar menjual berasnya kepada kami, bukan ke tengkulak," urainya. (rri/roc).
Share
Berita Terkait
Geger di Negeri-ku, Pegawai Komdigi Bekingi Situs Judi Online: Minta Bayaran, Pekerjakan Operator, hingga Sewa Ruko
NASIONAL, - Jajaran Polda Metro Jaya menangkap sebelas oknum pegawa
Hello Arab? Hamas Kecam Media Arab yang Sebut Yahya Sinwar Teroris, Sang Jurnalis Tutup Akun
DUNIA, JAZIRAH, - Gerakan pembebasan P
Penting Bagi Pekerja Pengguna Laptop, Berikut Cara Membersihkan Cache di Laptop agar Tidak Lemot
Firaun, Kisah-nya Masuk dalam dalam Alquran, Arkeolog Temukan Pedang Firaun Berusia 3.000 Tahun di Mesir, Berhiaskan Lambang Ini
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified