• Home
  • Kilas Global
  • GM PLN Wilayah Riau Dan Kepri Silahturahmi Dan Buka Komunikasi Dengan Masyarakat Ujung Batu
Kamis, 01 Juni 2017 21:35:00

GM PLN Wilayah Riau Dan Kepri Silahturahmi Dan Buka Komunikasi Dengan Masyarakat Ujung Batu

SURYA PATRIANTO
General Manager PLN Wilayah Riau dan Kepri Dalam Acara Berbuka Puasa Bersama dengan Masyarakat Ujung Batu, Rokan Hulu
ROKAN HULU, RIAUONE.COM - General Manager PLN Wilayah Riau dan Kepri M. Irwansyah Putra Hadir dalam Acara Berbuka Puasa bersama Dengan Tokoh Masyarakat Ujung Batu, dan Anak Anak Yatim Piatu yang ada di Ujung batu dari Pondok Pesantren Hidayatullah, di Halaman Kantor Pelayanan PLN Ujung batu pada Hari Kamis (1/6/2017).
 
Dalam Acara Tersebut dihadiri Bupati Rokan Hulu yang diwakili oleh Asisten II Bagiam Pembangunan H.Saiful Bahri. S.Sos Msi, Kapolres Rokan Hulu AKBP. Yusup Rahmanto SIK. MH, Plt Camat Ujung batu Hendri Fisman S.Hut, Anggota DPRD Rohul Masril, Kapolsek Ujung batu KOMPOL Kari Amsah Ritonga SH. SIK, Danramil 09/Ujung batu Kapten Inf. Sulaiman, dan Tokoh Masyarakat Ujung batu.
 
GM PLN Wilayah Riau dan Kepri M. Irwansyah Putra Dalam Sambutannya menerangkan, adanya sering mati lampu dikarenakan Adanya gangguan Alam, seperti pohon tumbang yang mengenai Jaringan Kabel Distribusi, terkena Petir, ada Binatang yang melintas di Kabel dll, Hal ini tidak bisa dihindari, karena faktor Alam.
 
"Kita akan membangun komunikasi dengan Masyarakat yang lebih dekat lagi agar supaya masyarakat segera mengetahui kendala apa yang terjadi jika lampu PLN padam, dan kita  juga akan selalu berkoordinasi dan membangun komunikasi ke masing masing Rayon", Papar M. Irwansyah Putra.
 
GM PLN Wilayah Riau dan Kepri Memaparkan "Mengenai Rasio pengguna listrik PLN di pasirpangaraian masih sekitar 60% dan Inshaa Allah Tahun 2019 Masyarakat Riau 100% rumahnya sudah teraliri aliran Listrik PLN".
 
Disinggung tentang Ada di Desa Desa yang berbatasan dengan wilayah Sumatera Barat yang belum teraliri listrik, padahal tiang listrik sudah terpancang disana dan di batas Propinsi itu sudah terang yaitu di Kecamatan Rokan IV Koto, M.Irwansyah Putra, berjanji dalam 1 minggu ini akan dilakukan peninjauan dan kajian jika memungkinkan akan kita laksanakan.
 
"Listrik PLN tidak mengenal tapal batas, karena jaringan kita Interkoneksi, jaringan tersambung antar propinsi", paparnya lagi.
 
Setelah Acara berbuka bersama, General Manager PLN Wilayah  Riau dan Kepulauan Riau M Irwansyah Putra didampingi  Manager PLN Area Pekanbaru Kemas Abdul Gafur serta Manager Rayon Pasirpangaraian David Sibarani, ketika di wawancarai oleh wartawan riauone.com mengatakan Dengan Acara Berbuka bersama ini, sebagai bentuk Silaturahmi dan Membuka Komunikasi dengan Masyarakat Ujung batu.
 
PLN memberikan santunan kepada 30 Anak yatim piatu dari Pondok Pesantren Hidayatullah, sebagai kepedulian PLN terhadap yatim piatu dan Fakir miskin.(sur)
Share
Berita Terkait
  • 2 bulan lalu

    Mahal-nya Tarif Listrik? Pengumuman Besaran Tarif Listrik Jelang Jokowi Lengser


    NASIONAL, Jakarta - Pemerintah melalui Kementeria
  • 4 bulan lalu

    PLN Sebut Orang Kaya Nikmatin Subsidi Listrik juga


    BISNIS, NASIONAL, - PT PLN (Persero) mengungkapka
  • 2 tahun lalu

    Video Ini Viral!, Ibu-ibu Ancam Petugas PLN dengan Kapak Usai Listrik Diputus

    VIRAL, NETIZEN, - Seorang ibu viral di media sosial usai berteriak sambil mengacungkan kapak kepada petugas PLN yang hendak memutus aliran

  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified