• Home
  • Kilas Global
  • GMNI Minta Potensi Migas Natuna Dikelola Sendiri, Jangan Ditawarkan ke Malaysia
Minggu, 04 September 2016 07:17:00

GMNI Minta Potensi Migas Natuna Dikelola Sendiri, Jangan Ditawarkan ke Malaysia

ilustrasi.
JAKARTA, NUSANTARA, Ketua Presidium Pusat Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI), Chrisman Damanik, menilai Kepulauan Natuna, Kepulauan Riau harus merupakan wilayah strategis. Baik secara ekonomi maupun kedaulatan bangsa, terkait posisi situasi global dan regional Indonesia.
 
Karena itu, dia berpendapat potensi sumber daya alam dan potensi minyak dan gas di wilayah terluar tersebut sepatutnya dikelola oleh negara. Bukan sebaliknya, diberikan kepada negara lain sebagaimana tawaran Plt Menteri ESDM Luhut Binsar Pandjaitan kepada Petronas Malaysia.
 
“Secara geopolitik Natuna merupakan hal penting karena berbatasan langsung dengan Laut China Selatan dan negara-negara tetangga, sepatutnya pengelolaan wilayah terluar termasuk Natuna dikelola oleh negara,” tutur dia, di Jakarta, Sabtu (3/9).
 
Disampaikan, penawaran pengelolaan potensi migas kepada Malaysia merupakan sebuah bentuk perampasan kedaulatan negara Indonesia.
 
Sebab secara geopolitik, geoekonomi dan geostrategi wilayah Natuna merupakan wilayah pintu masuk awal teritori Indonesia.Chrisman lantas menyinggung bagaimana pesan ‘founding father’ bangsa Indonesia, Bung Karno, bahwa kekayaan alam kita yang tersimpan di perut bumi harus dikelola sendiri untuk kemakmuran seluruh rakyat Indonesia. (net/et).
 
 
Share
Berita Terkait
  • tahun lalu

    Efek Info Bekalan Air Hanya Bertahan Beberapa Bulan, Panic Buying Landa Malaysia, Warga Saling Berebut Air Mineral

    Efek Info Bekalan Air Hanya Bertahan Beberapa Bulan, Panic Buying Landa Malaysia, Warga Saling Berebut Air Mineral

    LUARNEGERI, - Sejak beberapa hari terakhir, warga Malays

  • 2 tahun lalu

    Satgas TNI AL Gagalkan Penyelundupan Ratusan Botol Miras Asal Malaysia

    NASIONAL, -  Satgas TNI Angkatan Laut (TNI AL) yang tergabung dalam Operasi Gabungan Karang Baruna-23 berhasil menggagalkan penyelundupan ratusan barang ilegal jenis minuma

  • 2 tahun lalu

    Sejak Pelabuhan Internasional Dumai Dibuka, 130 Turis Malaysia Melancong ke Riau

    RIAU, DUMAI - Sejak dibukanya kembali pelabuhan Internasional Dumai, pada Kamis (5/5/2022) lalu, sebanyak 130 turis dari Melaka, Malaysia, melancong ke Riau. 

    Dari Pe

  • 3 tahun lalu

    Bencana Banjir Malaysia Telan 27 Korban Jiwa dan Ribuan Mengungsi

    LUARNEGERI, KUALA LUMPUR - Banjir besar yang melanda sejumlah negara bagian di Semenanjung Malaysia sejak hujan Jumat lalu hingga Rabu pagi (22/12) telah menelan korban 27 nyawa

  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified