- Home
- Kilas Global
- Harga Hunian di Hong Kong dinobatkan Paling Tak Terjangkau di Dunia
Selasa, 23 Januari 2018 18:52:00
Harga Hunian di Hong Kong dinobatkan Paling Tak Terjangkau di Dunia
JAKARTA – Hong Kong dinobatkan sebagai kota dengan harga hunian paling tidak terjangkau, melampaui Sydney dan Vancouver selama delapan tahun berturut-turut.
Dikutip Bloomberg, harga rata-rata rumah di Hong Kong adalah 19,4 kali pendapatan rata-rata penduduk sebelum pajak, naik dari 18,1 kali dalam penelitian sebelumnya oleh Demographia, sebuah konsultan kebijakan perencanaan kota.
Langkah-langkah pemerintah telah gagal menjinakkan lonjakan harga perumahan di Hong Kong, dengan harga yang melonjak lebih dari dua kali lipat sejak 1997, sebelum sebuah penurunan yang melenyapkan dua pertiga nilai perumahan.
Demographia menyatakan penelitian akademis menunjukkan bahwa harga rumah di kota telah melonjak menyusul dengan peraturan yang membatasi penggunaan lahan.
Penelitian ini mengambil sampel 293 pasar perumahan metropolitan di sembilan negara, termasuk Irlandia, Jepang, Selandia Baru, Singapura, Inggris dan Amerika Serikat.
Dua puluh delapan pasar perumahan utama digolongkan sebagai "sangat tidak terjangkau," dengan lokasi di California menempati enam dari 10 urutan teratas. Data yang diambil dalam penelitian ini adalah data kuartal ketiga tahun lalu. (bis/roc/*).
Share
Berita Terkait
VinFast officially delivers VF 5 electric cars in Indonesia
JAKARTA, INDONESIA - 22 November 2024 - VinFast Auto has officially launched the delivery of its electric VF 5, at the Gaikindo Jakarta Auto Week, held from November 22 to
How 5G Transforms Life: A Foreigner's Journey Through East China's Digital Revolution
HANGZHOU, CHINA - 22 November 2024 - As the 2024 World Internet Conference Summit opened in Wuzhen, Zhejiang province on November 20, showcasing China's latest achiev
Vincom Retail: A Catalyst Driving Vietnam's Retail Future
HANOI, VIETNAM - 22 November 2024 - By capitalizing on its first-mover advantage, Vincom Retail has had a profound impact on Vietnamese leisure culture. Over the past
Explore Life for A Shared Future: 2024 Beijing Changping Forum on Life Science was successfully held
BEIJING, CHINA - 22 November 2024 - The 2024 Beijing Changping Forum on Life Science, themed "Explore Life for A Shared Future" was grandly kicked off on November 22. The forum
Komentar