Minggu, 17 Maret 2013 15:57:00

Jokowi: Sekarang Eranya Blusukan

net


riauone.com Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) ingin membongkar kebiasaan lama pejabat. Bagi Jokowi sekarang ini saatnya para pejabat turun ke masyarakat, eranya blusukan.

"Sekarang ini era horizontal, eranya blusukan. Pejabat tidak harus diam di kantor. Bisa turun ke gorong-gorong, apa salahnya pejabat masuk gorong-gorong?" kata Jokowi.

Kata Jokowi saat menyampaikan sambutan dalam seminar Entrepreneurship yang digelar di Gedung Smesco, Jl Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Minggu (17/3/2013). Hadir dalam acara tersebut, pemimpin CT Corp Chairul Tanjung.

Jokowi sebagai gubernur DKI Jakarta merasa tak harus bergaul dengan kalangan atas saja. Jokowi memilih terjun ke masyarakat untuk mendengarkan keluhan masyarakat.

"Gubernur ya gaulnya dengan masyarakat, tidak dengan yang lain. Sekarang eranya horizontal kok. Kalau pejabat mau di kantor terus, nanti nggak nyambung dengan kebutuhan masyarakat," katanya.

Jokowi juga menekankan perlunya seorang pemimpin harus tegas. Bagi Jokowi, pemimpin juga harus berani mengambil resiko.

"Jadi pimpinan nggak berani mengambil resiko, duduk saja di rumah nggak usah jadi pimpinan," imbau Jokowi kepada ribuan orang hadirin.

"Kalau di swasta kita memutuskan keliru yang habis kita sendiri, kalau di birokrasi keliru bisa 9,8 juta warga DKI menanggung. Berani resiko itu dengan kalkulasi dengan program yang matang," lanjutnya.

Dalam kesempatan ini Jokowi juga memaparkan sejumlah program inovasinya. "Ini contoh-contoh inovasi, ada Kartu Jakarta Sehat, Kartu Jakarta Pintar, kampung deret, kampung backpacker, dan lainnya," papar Jokowi.(dtc/mnn)
Share
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified