Rabu, 09 Agustus 2017 11:11:00

Pagi ini, IHSG Dibuka pada Posisi 5.813

INDUSTRY, Jakarta – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada posisi 5.813 di sesi pertama perdagangan Rabu (09/08/2017). Hingga pukul 09:35 waktu JATS, IHSG terpantau di posisi 5.810 atau relatif sama seperti pada penutupan perdagangan kemarin. Sebanyak 139 saham mengalami kenaikan harga, 348 saham turun, 112 saham stagnan dan 250 saham belum ditransaksikan.
 
Total nilai jual-beli saham tercatat sebesar Rp1,14 triliun dengan volume perdagangan sebanyak 1,93 miliar unit saham. Sementara itu, investor asing melakukan aksi beli saham bersih (net buying) senilai Rp42 miliar dengan volume pembelian bersih (net buying volume) sebanyak 19 juta unit saham.
 
Sebanyak enam dari 10 indeks sektoral BEI menghijau. Indeks sektor properti mengalami kenaikan tertinggi, yaitu sebesar 0,71% atau 3,57 poin ke posisi 504. Kemudian diikuti oleh indeks sektor industri dasar dan indeks sektor pertambangan yang masing-masing naik 0,51% dan 0,38%.
 
Saham-saham LQ45 yang mengalami kenaikan harga dan menjadi top gainers adalah saham PT PP Properti Tbk (PPRO) yang harganya naik 6,9% atau Rp14 menjadi Rp216 per unit, saham PT Vale Indonesia Tbk (INCO) yang harganya meningkat 6,1% atau Rp150 menjadi Rp2.590 per unit dan saham PT Summarecon Agung Tbk (SMRA) yang harganya terangkat 3,9% atau Rp40 menjadi Rp1.065 per unit.
 
Sementara itu, saham-saham LQ45 yang menjadi top losers adalah saham PT Bumi Resources Tbk (BUMI) yang harganya tergerus 3,3% atau Rp10 menjadi Rp296 per unit, saham PT HM Sampoerna Tbk (HMSP) yang harganya susut 1,4% atau Rp50 menjadi Rp3.450 per unit dan saham PT XL Axiata Tbk (EXCL) yang harganya turun 1,1% atau Rp40 menjadi Rp3.480 per unit. (IND/*).
Share
Berita Terkait
  • 3 tahun lalu

    Indeks Harga Saham Gabungan terkoreksi, ini saham-saham yang paling banyak diobral asing

    NASIONAL, BISNIS, - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup di zona merah pada hari kedua pekan ini setelah kemarin IHSG menguat signifikan. Mengutip data Bursa Efek Indonesi

  • 7 tahun lalu

    Jumat, IHSG Bergerak Tertekan Perhatikan Enam Saham

    INDUSTRY, - Jakarta-Pada perdagangan Jumat (6/10/2017) diperkirakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) masih akan cenderung tertekan menguji level MA20 (5883) dan MA50 (585
  • 7 tahun lalu

    Rehat Tengah Hari, IHSG Ditutup pada Posisi 5.791

    INDUSTRY, – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) ditutup pada posisi 5.791 pada rehat tengah hari Jumat (04/08/2017), naik 0
  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified