Selasa, 30 Mei 2017 11:56:00

Pasokan Elpiji Ditambah 10%

NUSANTARA,  - PT Pertamina (Persero) menambah sebanyak 10% kuota elpiji yang didistribusikan ke Provinsi Bengkulu selama bulan puasa dan Lebaran 2017.
 
Sales Executive LPG Rayon Jambi dan Bengkulu Pertamina Parrama Ramadhan Amyjaya menyebutkan, penambahan tersebut guna memastikan tidak adanya kendala kekosongan pasokan selama Ramadan.
 
"Untuk gas ukuran 3 kilogram atau elpiji bersubsidi kita tambah dari kuota normal sebesar 9%-10%," kata dia, Senin (29/5).
 
Sementara itu, untuk elpiji nonsubsidi yakni tabung gas 5,5 dan 12 kilogram akan ada penambahan sebanyak tujuh persen dari kuota normal.
 
"Kalau kami memperkirakan pada Mei dan Juni diprediksi konsumsi akan mencapai 11--12 ton elpiji per hari," kata Parrama.
 
Pada awal Juni 2017 lanjut dia akan didistribusikan sebanyak 60 ribu tabung elpiji tabung tiga kilogram ke Bengkulu. Pendistribusian selanjutnya yakni 14 hari sebelum lebaran dengan jumlah yang sama.
 
Pertamina meyakini jumlah yang akan didistribusikan tersebut sudah mampu mencukupi permintaan masyarakat Bengkulu sampai satu atau dua minggu setelah lebaran.
 
"Tetapi jika memang kebutuhan di atas prediksi, kami tetap akan distribusikan tambahannya," ucap dia.
 
Jika pelanggan merasa terkendala dalam menemukan pasokan elpiji, maka sebaiknya lanjut Parrama menghubungi Pertamina melalui kontak pengaduan.
 
"Bisa melalui email ke pengaduan.lpgjbi@gmail.com atau pesan singkat ke 08117445000, tolong sampaikan format lengkap, yang berisikan nama, aduan dan daerah atau lokasi yang dimaksud," ujarnya. (bis/net).
Share
Berita Terkait
  • tahun lalu

    Gertak? Dirut Pertamina Ancam Tindak Tegas Pangkalan Elpiji Nakal

    NASIONAL, BISNIS, -  Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati meninjau pasokan dan distribusi elpiji 3 kilogram (kg) di wilayah Bali pada Ahad (30/7/2023).

  • 5 tahun lalu

    Pertamina Tambah Penyaluran Elpiji di sekitaran Pakning Bengkalis

    RIAU, PEKANBARU - Pertamina Marketing Operation Region (MOR) I menambah penyaluran elpiji subsidi 3 kg di Kabupaten Bengkalis. Sejak awal Mei 2019, sejumlah lebih dari 15.000 ta

  • 7 tahun lalu

    Pertamina Imbau Masyarakat Tidak Panik Beli Elpiji

    NUSANTARA, - PT Pertamina (Persero) Wilayah Kalimantan mengimbau masyarakat tidak panik membeli gas bersubsidi dengan jumlah berlebih karena hanya akan dimanfaatkan oleh sp
  • 7 tahun lalu

    Pertamina: sulit alihkan pengguna elpiji 3 kg ke Nonsubsidi

    NUSANTARA, - Wakil Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Ahmad Bambang mengakui sulitnya mengalihkan pengguna elpiji bersubsidi 3 kilogram ke elpiji nonsubsidi sehingga pem
  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified