Rabu, 31 Juli 2013 11:33:00

Pemkab Rapatkan Rencana Tour De Siak dengan Kemen Pariwisata

nt
tour de singkarak 2013

riaone.com Jakarta - Bupati Siak Syamsuar beserta Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) terkait yakni Dinas Bina Marga dan Pengairan (BMP), Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora), dan Distamben Siak, Selasa (30/7/13), gelar rapat koordinasi mendukung pelaksanaan "Tour De Siak". Acara berlangsung di gedung Kementerian Pariwisata Jakarta.

Dalam pertemuan tersebut Bupati Syamsuar, mengemukakan ingin mempromosikan Siak sebagai kota wisata. Hal ini mengingat Siak penuh sejarah dan memilik 3 jembatan besar dimana jembatan tersebut akan dilintasi para pembalap sepeda Tour De Siak tersebut, dan tentunya bekerja sama dengan phak PBISI.

"Tour de Siak tersebut diagendakan akan dilaksanakan pada 13-15 SEPTEMBER 2013 mendatang, dimana akan disertakan kegiatan pembuka "Fun Bike dan lomba Photografi". Dan sehari sebelumnya akan diadakan malam grand opening Tour De Siak tersebut," terang Bupati Siak.

Sementara itu masukan dari Kementerian bahwa, hendaknya Siak bisa mencontoh festival toba, karena pada bulan yang sama juga digelar festival tersebut. Selain itu Tour De Singkarak, Tour De France.

"Untuk hal itu, Pemkab Siak seharusnya mencontoh iven-iven bergengsi tersebut dari yang sudah berjalan lancar dan sukses, agar dalam pelaksanaan bisa dilakukan dengan sematang atau sesiap mungkin," ujar Wakil Menteri Pariwisata Sapta Nirwandar.

Selain tu ditambahkan Sapta Nirwandar, bahwa wilayah geografis Kabupaten Siak memiliki potensi luar biasa, dimana dengan adanya iven Tuor De Siak tersebut juga dapat mempromosikan sungai siak, dengan menggelar pasar terapung.

"Ajang tersebut tentunya bisa mengangkat potensi siak yang ada, diantaranya sungai siak, seperti terkenalnya sungai-sungai di Bangkok. Dimana sungai bisa juga menarik dengan dilakukan iven-iven," ujar Sapta.(zar/rls)
Share
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified