Rabu, 07 Juni 2017 13:33:00

Pertamina Sebut Pemerintah Masih Berutang Rp38 Triliun

NUSANTARA, --  PT Pertamina (Persero) menyatakan masih memiliki piutang dari pemerintah sebesar Rp38 triliun hingga kuartal I kemarin.
 
Piutang itu utamanya berupa kewajiban pemerintah atas penggantian subsidi Bahan Bakar Minyak (BBM) dan Liquefied Petroleum Gas (LPG/Elpiji) dengan volume 3 kilogram (kg), atau yang biasa disebut elpiji melon kepada perusahaan.
 
Direktur Utama Pertamina Elia Massa Manik menyebut, jumlah tersebut merupakan akumulasi dari tunggakan pemerintah dalam beberapa tahun terakhir. Meski demikian, ia tak mau menjabarkan piutang itu secara lebih rinci.
 
"Kami masih punya tagihan kepada pemerintah sebesar Rp38 triliun hingga kuartal I lalu, atau hampir mencapai Rp40 triliun," tutur Elia ditemui di Gedung Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Selasa (6/6).
 
Ia mengatakan, tagihan ini sudah disampaikan melalui rapat tingkat Kementerian Koordinator bidang Perekonomian beberapa waktu lalu. Sayang, pemerintah masih belum merespons tagihan yang dilayangkan Pertamina.
 
Pasalnya, selain melakukan penugasan pemerintah, Pertamina juga giat membangun megaproyek yang membutuhkan dana besar seperti empat proyek perbaikan kapasitas dan kompleksitas kilang (Refinery Development Master Plan/RDMP) dan dua pembangunan kilang baru di Tuban dan Bontang. (mt/cn/et/net).
Share
Berita Terkait
  • 5 bulan lalu

    Netizen Kuliti Harta Kekayaan Pegawai Pertamina yang Viral Ludahi Wanita dan Parkir HRV di Tengah Jalan Punya Rp2,2 Miliar

    JAKARTA - Viral di media sosial seorang pria bernama Arie Febriant yang memarkir mobil sembarangan ketika membeli gorengan di pinggir jalan merupakan karyawan PT Kila
  • tahun lalu

    PT Pertamina Hulu Rokan Sewa Kantor Mahal di Jakarta, Ahok: Ngapain Sewa Kantor di Jakarta Rp382 Miliar?

    NASIONAL, BISNIS, - Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok ingin seluruh kantor anak usaha Pertamina pindah ke wilayah operasional sesuai denga

  • tahun lalu

    Kalau Malam api obor kilang Pertamina Dumai sering membesar, Warga Merekam

    RIAU, DUMAI, - Warga Dumai merekam video pemandangan api obor di areal kilang minyak PT Pertamina RU II yang membesar dan mengeluarkan asap hitam pekat ke udara dengan suara kob

  • tahun lalu

    Usai Geger Ledakan Kilang Pertamina, PT KPI RU Dumai Gelar Buka Puasa Bersama Camat Dumai Timur dan Jajaran-nya

    RIAU, Dumai, - Dalam rangka mempererat jalinan tali silaturahmi antara perusahaan dengan stakeholder, PT Kilang Pertamina Internasional (PT KPI) Refinery Unit (RU) Dumai menggel

  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified