- Home
- Kilas Global
- Pertamina Sumbagut Berikan Sanksi 21 Agen Elpiji Nakal
Sabtu, 11 Oktober 2014 11:29:00
Pertamina Sumbagut Berikan Sanksi 21 Agen Elpiji Nakal
riauonecom, roc, - PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region I Sumatera Bagian Utara (Sumbagut) menjatuhkan sanksi pada 21 agen dan 40 pangkalan elpiji 3 kilogram di Sumatera Utara, karena menjual elpiji dengan harga tinggi.
External Relation Pertamina Marketing Operation Region I Sumbagut, Brasto Galih Nugroho mengatakan mayoritas agen dan pangkalan tersebut berada di Medan, Langkat, Dairi, Deli Serdang dan Asahan. "Kami memberikan surat peringatan kepada agen. Sementara untuk pangkalan, sekitar 60 % sanksi berupa pemutusan hubungan usaha (PHU) dan 40 % sanksi pembinaan skorsing dan penyesuaian alokasi elpiji 3 kg," ujar Brasto seperti dikutip Inilah.com, Jum'at (10/10).
Dia menuturkan, sanksi kepada pangkalan diberikan oleh agen. "Perlu diketahui, bahwasanya jalur distribusi elpiji 3 kg adalah dari agen ke pangkalan. Agen mengisi tabung elpiji 3 kg di Stasiun Pengisian Bulk Elpiji (SPBE). Adapun, masyarakat dapat membeli elpiji 3 kg di pangkalan," paparnya.
Dia memaparkan, pemberian sanksi ini disebabkan beberapa faktor, seperti menjual dengan harga yang tidak wajar, menahan barang untuk mendapatkan keuntungan, dan lebih banyak menjual kepada pengecer dibandingkan konsumen langsung. Dia menambahkan, pemberian sanksi itu dilakukan dalam kurun waktu 2 bulan yakni Agustus dan Oktober. (*)
Share
Berita Terkait
Netizen Kuliti Harta Kekayaan Pegawai Pertamina yang Viral Ludahi Wanita dan Parkir HRV di Tengah Jalan Punya Rp2,2 Miliar
JAKARTA - Viral di media sosial seorang pria bernama Arie Febriant yang memarkir mobil sembarangan ketika membeli gorengan di pinggir jalan merupakan karyawan PT Kila
Gertak? Dirut Pertamina Ancam Tindak Tegas Pangkalan Elpiji Nakal
NASIONAL, BISNIS, - Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati meninjau pasokan dan distribusi elpiji 3 kilogram (kg) di wilayah Bali pada Ahad (30/7/2023).
PT Pertamina Hulu Rokan Sewa Kantor Mahal di Jakarta, Ahok: Ngapain Sewa Kantor di Jakarta Rp382 Miliar?
NASIONAL, BISNIS, - Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok ingin seluruh kantor anak usaha Pertamina pindah ke wilayah operasional sesuai denga
Kalau Malam api obor kilang Pertamina Dumai sering membesar, Warga Merekam
RIAU, DUMAI, - Warga Dumai merekam video pemandangan api obor di areal kilang minyak PT Pertamina RU II yang membesar dan mengeluarkan asap hitam pekat ke udara dengan suara kob
Komentar