• Home
  • Kilas Global
  • Petugas Lakalantas Polres Dumai Tolak Proses Syarat Mengajukan Klaim Asusransi ke Jasaraharja
Jumat, 26 Januari 2018 11:26:00

Petugas Lakalantas Polres Dumai Tolak Proses Syarat Mengajukan Klaim Asusransi ke Jasaraharja

polisi razia.
DUMAI, - Petugas Lakalanatas Polres Dumai bagian pelaporan Lakalantas di Samping Polsek Dumai Timur Bukit Batrem menolak korban Lakalantas yang akan melaporkan kasus kecelakaan untuk digunakan sebagai salah syarat mendapatkan biaya klaim berobat dari Jasaraharja.
 
Adalah MN (38) korban Lakalantas Ganda. MN kecelakaan di sekitaran Jayamukti Dumai 6 hari yang lalu. Karena merasa luka dan nyeri Lakalantas nya masih belum sembuh, pihak Jasaraharja menyarankan pemegang Kartu BPJS Tenagakerja Cabang Dumai itu mengurus dan melapor kejadian Lakalantas di Polres Dumai sabagai salah satu syarat klaim ke Jasaraharja.
 
Namun ketika korban mendatangi kantor pelaporan Lakalantas Polres Dumai, sayang petugas menyarankan mengurungkan untuk membuat laporan karena proses nya panjang, selain itu menurut petugas kasus Lakalantas itu sudah 6 hari.
 
" Selain itu pak, walaupun korban Lakalantas ini sudah damai kalau perintah atasan bisa naik ke pengadilan, bapak bisa disidang di pengadilan walaupun sudah berdamai," kata Polisi Petugas Lakalantas di Samping Polsek Dumai Timur Jumat (26/01/2018).
 
MN pun bingung ketiga mendapat jawaban dari salah seorang petugas polisi dengan seragam polisi lalulintas itu. " Saya iyakan saja ketika polisi itu bilang saya bisa disidang dan kasus ini bisa dinaikan sampai ke pengadilan walupun saya sudah berdamai dengan lawan lakalantas saya, saya ini kan orang awam tidak tau, jadi saya sangat takut ketika petugas bilang bisa sampai ke pengadilan," beber MN
 
Padahal tadinya saya berencana untuk berobat, tapi nyatanya salah satu sayarat dari kepolisian tidak dapat di proses.
 
Sebelumnya, Kepala Jasaraharja Dumai, Wayan Pica menyarankan setiap kasus Lakalantas, agar masyarakat yang memenuhi syarat untuk mengklaim asusransi Jasaraharja. (zar).
 
 
 
 
 
 
 
 
Share
Berita Terkait
  • 7 tahun lalu

    Bangun Kesadaran Masyarakat Ciptakan Harkamtibmas, Polres Dumai Gelar Program Duduk Besile

    DUMAI - Dalam rangka membangun kesadaran dan partisipasi masyarakat terhadap Harkamtibmas, Kepolisian Resort (Polres) Dumai menggelar Program Duduk Besile.
    &
  • 7 tahun lalu

    Polres Dumai Gelar Lat Pra Ops Bina Kusuma Siak 2017

    DUMAI – Kepolisian Resort (Polres) Dumai menggelar kegiatan Lat Pra Ops Bina Kusuma Siak 2017 pada Selasa (10/10/2017) yang secara resmi dibuka Waka Polres Dumai Komp
  • 8 tahun lalu

    Polres Dumai Amankan 17 Warga Negara Asing asal Bangladesh

    DUMAI - Kepolisian Resor (Polres) Dumai mengamankan sebanyak 17 Warga Negara Asing (WNA) asal Bangladesh, Senin (117/10/2016) sekitar pukul 11.30 WIB disebuah rumah Jalan M
  • 8 tahun lalu

    Rugi Rp70 Juta, Warga Dumai Laporkan Pengobatan Tradisional ke Polisi

    DUMAI, RIAU, - Seorang warga Kota Dumai Anton Setiawan melaporkan aksi penipuan ke polisi dengan modus pengobatan tradisional dilakukan Arm (32) warga Kelurahan Lubuk Gaung
  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified