- Home
- Kilas Global
- Polda Riau Amankan 300 Kardus Rokok Tanpa Cukai
Rabu, 08 Maret 2017 07:00:00
Polda Riau Amankan 300 Kardus Rokok Tanpa Cukai
SELATPANJANG - Direktorat Polisi Perairan Polda Riau, Selasa (7/3/17) sekitar pukul 01.30 Wib dini hari tadi mengamankan 300 Kardus rokok tanpa cukai di pelabuhan rakyat Desa Gogok Kecamatan Tebingtinggi Barat, Kepulauan Meranti.
Kapolda Riau, Irjen Pol Zulkarnaen melalui Kabid Humas Polda Riau, Kombes Pol Guntur Aryo Tejo mengatakan, Rokok illegal tanpa cukai yang diamankan oleh speed boat patroli KP IV - 2003 Polda Riau itu diketahui berasal dari Batam, Kepulauan Riau.
"Penangkapan 300 Dus Rokok ini pada selasa dini hari tadi saat speed boat patroli KP IV - 2003 sedang melakukan patroli rutin diperairan Kepulauan Meranti,"Kata Kombes Guntur.
Penangkapan itu, Kata kombes Guntur, berawal dari kecurigaan petugas patroli dari Dit Polair Polda Riau terhadap aktifitas yang terlihat di pelabuhan pesisir Pulau Tebing Tinggi itu.
Dimana petugas patroli Briptu Yogi Pandelta bersama Bharatu Hasru melihat speed boat bermesin gatung 5 buah sedang sandar dipelabuhan tersebut, saat didekati, speed boat itu langsung tancap gas meninggalkan pelabuhan.
"Anggota kp IV 2003, melihat beberapa orang yang sedang melakukan kegiatan mencurigakan di pelabuhan tersebut, setelah didekati dan dilakukan pemeriksaan, dijumpai +- 300 tim/kotak besar rokok yang tidak memiliki lebel cukai serta tidak ada dilengkapi dokumen atau surat-surat berasal dari batam,"jelas Guntur.
Setelah dilakukan penangkapan, Satu orang Warga Selatpanjang, Jhony (35th) bersama barang bukti 300 Dus rokok itu langsung dibawa ke Mako Polair Polda Riau di Pekanbaru guna pemeriksaan lebih lanjut. (rtc).
Share
Berita Terkait
Dit Intelkam Polda Riau Bantu Keluarga Penyandang Disabilitas
Pekanbaru, RiauOne.Com - Masih dalam memperingati Hari Disabilitas Internasional 2022, Direktorat Intelkam Polda Riau melalui Kasubdit Ekonomi AKBP STP Manulang S.H. mengunjungi
Team Gabungan Gakkum Polhut Provinsi Riau, TNI Dan Polri Amankan 1 Unit Excavator Di Desa Lubuk Bendahara
Rokan Hulu, RiauOne.Com - Tidak mengindahkan pamplet Himbauan yang telah dipasang oleh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) Suligi Dan Batu Gajah, yang d
Polsek Kabun Polres Rohul Berhasil Ungkap Sindikat Pelaku Curanmor
Rokan Hulu, RiauOne.Com - Personil Polsek kabun, Polres Rokan hulu berhasil meringkus kawanan pelaku tindak pidana pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor) pada hari Senin (18/4/
Kapolda Riau Irjen Pol M. Iqbal Mengapresiasi Inovasi Percepatan Vaksinasi Covid-19
PEKANBARU - RiauOne.Com - Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal mengapresiasi inovasi percepatan vaksinasi Covid-19 di Provinsi Riau. Hal itu disampaikan saat memimpin Rapat Ane
Komentar