- Home
- Kilas Global
- Politikus PKS: Kapolri Itu Islam atau tidak?
Selasa, 23 Mei 2017 19:01:00
Politikus PKS: Kapolri Itu Islam atau tidak?
JAKARTA - Politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mempertanyakan sikap Polri dalam menegakkan hukum yang dianggap tidak berpihak kepada umat muslim.
Politikus PKS Aboe Bakar Alhabsyi mengatakan, atas sikap Polri yang dianggap tidak berpihak kepada sejumlah aksi yang dilakukan ulama, sehingga publik bertanya-tanya soal keyakinan Kapolri Jenderal Tito Karnavian.
"Umat merasakan hukum itu tidak berpihak kepada Islam. Sampai umat bertanya-tanya Pak Tito (Kapolri) itu Islam atau tidak," kata Abubakar, saat rapat kerja dengan Komisi III DPR, Jakarta, Selasa (23/5/2017).
Hal itu menanggapi sikap reaktif Polri terhadap aksi ulama yang digelar di sejumlah daerah. Namun tidak demikian ketika aksi yang dilakukan oleh simpatisan Gubernur DKI Jakarta non aktif, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.
Menurutnya, aparat kepolisian tidak berlaku adil dalam melakukan pengamanan terhadap aksi yang dilakukan ulama dengan aksi simpatisan Ahok yang dilakukan hingga larut malam.
"Kenapa aksi umat Islam dibatasi tapi ketika aksi di Cipinang itu sampai malam," tegas Anggota Komisi III DPR itu. (gonews).
Share
Berita Terkait
Dalam Pandangan Umum RAPBD Inhu 2025, Fraksi Demokrat Minta Penyelesaian Konflik Lahan dan Pembangunan Merata
RIAUONE, Inhu - Konflik lahan perkebunan masyarakat dengan tiga perusahaan perkebunan kelapa sawit di Kabupaten Indragiri hulu (Inhu)-Riau, disikapi serius oleh fraksi pa
Perkebunan PT Alam Sari Lestari di Inhu Diduga Jalankan Sistem Paksa Bekerja bagi Buruh
RIAUONE, Inhu - Jika Romusa dan Kerja Rodi bentuk kerja paksa yang diterapkan di Indonesia pada masa penjajahan, kali ini terjadi kembali seperti Romusa dan Kerja Rodi di
University of Macau Welcomes Distinguished Scholars, Boosting Its Commitment to Academic Excellence
MACAU SAR - 12 November 2024 - With its growing international reputation and influence, the University of Macau (UM) has attracted several eminent scholars from various fi
International Business Forum "World of Opportunities: RussiaASEAN" to be Held in Malaysia
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified