Minggu, 28 Mei 2017 14:27:00

Tahun Ini Menlu AS Tolak Gelar Acara Perayaan Idul Fitri

solat idul fitri.
DUNIA, - Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Rex Tillerson menolak permintaan untuk menggelar acara perayaan Idul Fitri di Kementerian Luar Negeri AS. Kabar itu disampaikan dua pejabat AS yang tidak ingin diketahui namanya.
 
Laman 9News.com melaporkan,penolakan ini baru terjadi dalam 20 tahun terakhir. Sejak 1999 para menteri luar negeri, baik yang berasal dari Partai Demokrat maupun Republikan di AS selalu menggelar acara buka puasa di bulan Ramadan atau perayaan Idul Fitri di Kementerian Luar Negeri.
 
Tillerson menolak permintaan dari Departemen Urusan Agama dan Global di Kementerian Luar Negeri untuk menggelar acara perayaan Idul Fitri.
 
Menurut sebuah catat memo yang diperoleh kantorberita Reuters, Kementerian Luar Negeri yang biasa menggelar acara serupa meminta Tillerson untuk mengadakan acara perayaan Idul Fitri.
 
"Kami masih mengusahakan kemungkinan perayaan Idul Fitri di akhir bulan Ramadan," kata pernyataan juru bicara Kementerian Luar Negeri AS dilansi merdeka. 
 
"Para duta besar AS disarankan merayakan Ramadan dengan berbagai kegiatan, acara yang diadakan setiap tahun di seluruh dunia." (*)
Share
Berita Terkait
  • 7 tahun lalu

    Bupati Inhil Lepas Ribuan Peserta Pawai Takbir Idul Fitri 1438 H

    RIAUONE.COM, TEMBILAHAN - Malam pawai takbir Idul Fitri 1438 H di Tembilahan yang dilepas Bupati Kabupaten Indragiri Hilir HM Wardan berlangsung meriah. 
  • 8 tahun lalu

    Momentum Idul Fitri, Bupati dan Wabup Bersalaman dengan PNS

    BENGKALIS – Momentun Ramadhan 1437 H yang baru saja meninggalkan umat Islam dan Hari Raya Idul Fitri, hendaknya menjadi landasan bagi Pegawai Sipil Negerai (PNS) di l
  • 8 tahun lalu

    Idul Fitri dan Romadhon Hendaknya menjadi Landasan bagi PNS untuk Meningkatkan Kinerja

    BENGKALIS, RIAU, – Momentun Ramadhan 1437 H yang baru saja meninggalkan umat Islam dan Hari Raya Idul Fitri, hendaknya menjadi landasan bagi Pegawai Sipil Negerai (PN
  • 8 tahun lalu

    Open House di Rumah Bupati digelar Dua Hari

    BENGKALIS, RIAU, –  Untuk merayakan hari kemenangan pada Hari Raya Idul Fitri 1437 hijriyah ini, Bupati Bengkalis Amril Mukminin bersama keluarga menggelar melak
  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified