• Home
  • Kilas Global
  • Wakil Menteri ESDM Mengatakan Buruknya Kelistrikan di Indonesia dipicu Buruknya Kualitas Sebagian Mesin Pembangkit
Rabu, 26 Februari 2014 18:00:00

Wakil Menteri ESDM Mengatakan Buruknya Kelistrikan di Indonesia dipicu Buruknya Kualitas Sebagian Mesin Pembangkit

riauone.com, - Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral, Susilo Siswoutomo, mengatakan kerentanan infrastruktur kelistrikan di Indonesia dipicu buruknya kualitas sebagian mesin pembangkit. Karena itu, pembangunan pembangkit listrik harus mempertimbangkan teknologi dan kompetensi kontraktor.
 
Aliran listrik di Sumatera Utara terus terganggu menyusul kerusakan dua mesin Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Labuhan Angin. Padahal, pembangkit itu baru beroperasi empat tahun dan diandalkan untuk menjamin pasokan listrik di Sumatera Utara.
 
"Mekanisme seleksinya harus dibenahi. Pilih teknologi yang baik dengan pelaksana yang bonafide," ujarnya, Selasa (25/2), seperti dikutip dalam Harian Kompas.
 
Susilo menambahkan, kerawanan kondisi infrastruktur kelistrikan juga terjadi akibat kesalahan dalam pengelolaan kelistrikan lima tahun lalu, misalnya terkait dengan rumitnya perizinan dan pembebasan lahan.(*)
Share
Berita Terkait
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified