- Home
- Kilas Global
- Cantik ala Maizura, Ternyata Rutin Minum Jus Seledri Setiap Pagi, Kenali 4 Manfaatnya Yuk!
Rabu, 22 Juni 2022 17:47:00
Cantik ala Maizura, Ternyata Rutin Minum Jus Seledri Setiap Pagi, Kenali 4 Manfaatnya Yuk!
ENTERTAIN, KESEHATAN, - Konsisten menjalani pola hidup sehat, ternyata penyanyi Maizura juga rutin minum jus setiap hari.
Salah satu jus yang sering dikonsumsi Maizura adalah jus selediri.
Melansir Gridid, dara kelahiran 7 Maret 2000 itu, mengonsusmsi jus seledri memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, terutama bagi kulit.
"Sudah beberapa bulan ini diusahakan sarapan lebih sehat kayak bikin jus pagi-pagi seledri atau nanas, karena menurutku itu baik untuk kesehatan kulit," kata Mizura, Selasa (21/6/2022).
Terlebih Maizura juga mengaku memiliki kulit sensitif. Oleh karena itu, ia memilih asupan tertentu demi kesehatan kulit.
"Karena aku juga punya masalah kulit sudah dari tahun 2018."
"Minum jus setiap hari, katanya jus seledri itu bagus untuk kulit sebagai detoksifikasi dan sebagai anti inflamasi juga. Jadi kalau ada jerawat meradang, cepat banget ngeredainnya," pungkas Maizura.
Berbicara mengenai jus seledri, minuman ini memang punya banyak manfaat untuk kesehatan.
Berikut melansir dari laman Stylecraze, berbagai manfaat jus seledri:
1. Meredakan sembelit dan gangguan pencernaan
Jus seledri dapat menyembuhkan berbagai gangguan pencernaan karena kandungan serat yang melimpah.
Serat pangan dibutuhkan untuk menjaga agar proses pencernaan tetap berjalan.
Ini juga akan membantu gerakan usus, sehingga mencegah sembelit dan penyakit atau sindrom iritasi usus.
2. Meningkatkan kesehatan kardiovaskular
Daun seledri mengandung flavonoid seperti apigenin yang merupakan antioksidan kuat.
Senyawa fenolik ini mempengaruhi metabolisme dan akumulasi lipid.
Dalam sebuah penelitian, 32 pria diberi kurang dari secangkir jus hijau per hari selama tiga bulan dan menunjukkan peningkatan kadar kolesterol sebesar 52%.
Kolesterol serum yang rendah mencegah hipertensi, aterosklerosis, dan penyakit kardiovaskular lainnya.
3. Menjaga kesehatan kulit dan rambut
Mineral seperti kalium dan magnesium akan menjaga keseimbangan elektrolit dan pH kulit.
Folat dan vitamin A dan C juga siap melawan infeksi dan peradangan.
Ketika dikombinasikan dengan olahraga dan diet yang diperlukan, jus seledri dapat membantu pertumbuhan rambut.
Ini juga dapat membantu dalam membersihkan jerawat, noda, jerawat, dan tanda-tanda penuaan lainnya pada kulit.
4. Menjaga ginjal
Jus seledri mengandung dua mineral penting, natrium dan kalium.
Mineral ini berperan sebagai pengatur cairan tubuh kita.
Oleh karena itu, jus seledri adalah diuretik yang sangat baik. (*)