- Home
- Kilas Global
- Hamas Undang Bos X (twitter) Elon Musk Kunjungi Jalur Gaza
Rabu, 29 November 2023 14:44:00
Hamas Undang Bos X (twitter) Elon Musk Kunjungi Jalur Gaza
DUNIA, - Salah satu pejabat senior Hamas mengundang crazy rich AS Elon Musk untuk mengunjungi jalur Gaza di Palestina. Hal itu dilakukan supaya Musk bisa melihat kehancuran yang akibat pengeboman oleh Israel.
"Kami mengundang Elon Musk mengunjungi Gaza untuk melihat sejauh mana pembantaian dan kehancuran yang dilakukan terhadap rakyat Gaza, sesuai dengan standar objektivitas dan kredibilitas," kata Osama Hamdan dalam konferensi pers di Beirut, dilansir Reuters, Rabu (29/11).
Musk sendiri sempat kena tudingan anti-Yahudi (antisemit) akibat unggahannya di media sosial X. Kemudian pada Senin (27/11) lalu, Musk bertemu dengan Perdana Menteri (PM) Israel, Netanyahu, dan menyampaikan dukungannya terhadap Israel.
Komentar Hamdan muncul satu hari setelah gencatan senjata sementara antara Israel dan Hamas diperpanjang selama 48 jam.
"Dalam 50 hari, Israel menjatuhkan lebih dari 40.000 ton bahan peledak ke rumah warga Gaza yang tidak berdaya," katanya.
"Saya menyerukan kepada Presiden AS Biden untuk meninjau kembali hubungan AS dengan Israel dan berhenti memasok senjata kepada mereka," tambah Hamdan.
Hamdan meminta masyarakat internasional untuk segera mengirimkan tim pertahanan sipil khusus untuk membantu mengevakuasi jenazah yang masih terjebak di bawah reruntuhan. Menurut Kementerian Luar Negeri Palestina, ribuan orang masih terjebak.
Gencatan senjata yang disepakati pekan lalu adalah penghentian pertama pertempuran dalam tujuh minggu. Adapun menurut perhitungan Israel, perang tersebut menewaskan 1.200 orang dan menyandera sekitar 240 orang kembali ke Gaza. sc:kpr
Share
Berita Terkait
Perang Hamas VS Israel, Serangan Balik Israel ke Penduduk Sipil Gaza, gedung Palestine Tower Ambruk
DUNIA, - Gumpalan asap membumbung di atas gedung-gedung di Kota Gaza pada 7 Oktober 2023. Saat serangan udara Israel menghantam gedung Palestine Tower.
Sedikitnya 70 orang
Why? Elon Musk Dilaporkan Nunggak Bayar Sewa Kantor Twitter Selama Berminggu-minggu, Imbas Pendapatan Menyusut?
TEKNO, DUNIA, - Perusahaan media sosial Twitter Inc dilaporkan belum membayar sewa kantornya di San Francisco, Amerika Serikat selama berminggu-minggu.
Sebagai akiba
Elon Musk Beli Twitter seharga Rp682,5 triliun, Apa yang dipikirkan-nya.
DUNIA, TEKNO, - Pada suatu malam yang sejuk di San Jose, California, akhir Maret lalu, sebuah pertemuan dadakan tengah disiapkan di sebuah
Berprestasi Tingkat Nasional, SMAPIN Kuansing Dikunjungi SMA Unggul Sumbar
riauonecom, Kuansing, - Sebanyak 40 Siswa dan 12 Guru dari Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) Unggul Dharmasraya Sumatera Barat melakukan kunjungan ke SMAN Pintar Kabupaten
Komentar