• Home
  • Kilas Global
  • Hilang di Madinah Saat Umrah, Nor Azimah Tiba-tiba Muncul di Kuala Lumpur 3 Tahun Kemudian
Minggu, 08 Januari 2017 13:42:00

Hilang di Madinah Saat Umrah, Nor Azimah Tiba-tiba Muncul di Kuala Lumpur 3 Tahun Kemudian

KUALA LUMPUR - Nor Azimah Ibrahim, seorang perempuan asal Malaysia, hilang di Madinah, Arab Saudi, 19 Desember 2015 lalu. Saat itu Nor Azimah tengah menunaikan ibadah umrah bersama keluarganya.
 
Perempuan yang kini berusia 32 tahun itu, tiba-tiba muncul di Kuala Lumpur pada 5 Januari 2017. Menurut BH Online, Nor Azimah, tiba sekitar pukl 12 siang waktu setempat menaiki pesawat Malaysia Airlines dari Jeddah.
 
Kepulangan Nor Azimah itu dikonfirmasi oleh Konsul Jenderal Malaysia di Jeddah, Mohamad Ali Selamat. Dia mengatakan perempuan tersebut ditemukan pada 13 Desember lalu setelah kantor konsulat dihubungi otoritas Arab Saudi.
 
"Ketika itu, pejabat Pemerintah Saudi memberitahu Nor Azimah ditahan di pusat tahanan imigrasi di Mekah," kata Ali, dilansir harian BH Online.
 
"Sejak itu, Konsulat berusaha membawanya pulang ke Malaysia dengan menyiapkan semua dokumen yang diperlukan," ucap dia.
 
Bingung dan Kurus
 
Saat tiba di Malaysia, Nor Azimah dijemput kedua orangtuanya di Bandar Udara Internasional Kuala Lumpur (KLIA).
 
Pada 2015, Nor Azimah berangkat ke Tanah Suci bersama orangtuanya untuk umrah pada tanggal 11 Desember. Pada hari kejadian, Nor Azimah tidak mengikuti orangtuanya ziarah ke tempat bersejarah di Madinah karena ingin fokus ibadah di masjid, sebelum akhirnya hilang.
 
Ayah Nor Azimah, Ibrahim Abdul Rahman, mengucapkan terima atas bantuan yang diterima untuk membawa pulang putrinya itu.
 
"Hari ini, setelah lebih setahun, kami dapat bertemu kembali dengan anak kami," ucap Ibrahim.
 
"Kami belum meminta Nor Azimah menceritakan apa yang terjadi sepanjang kehilangannya di sana," kata Ibrahim.
 
Bikin Gempar Malaysia
 
Berita kehilangan Nor Azimah pernah menggemparkan Malaysia. Sejumlah media setempat memuat pemberitaan itu di halaman depan.
 
Sementara itu, Harian Metro melaporkan Ibrahim mengatakan Nor Azimah ditemukan dalam keadaan bingung dan berat badannya susut.
 
"Saya dan istri (Zamhani Zakaria, 53 tahun) bergegas ke KLIA dan terus ke kantor Departemen Imigrasi. Saat ditemukan, Azimah dalam keadaan bingung dan berat badannya juga susut," ucap Ibrahim. (dream/gnc/roc).
Share
Berita Terkait
  • 6 jam lalu

    Ajang Pertarungan Top Dunia UFC FIGHT NIGHT MACAU akan Menggelar Serangkaian Pertarungan Sengit di Galaxy pada 23 November

    MACAU SAR - Galaxy Macau", sebuah resor mewah terintegrasi kelas dunia dan organisasi seni bela diri campuran (MMA) top dunia UFC, akan menggelar pertandingan UFC FIG
  • 4 jam lalu

    VinFast officially delivers VF 5 electric cars in Indonesia

    JAKARTA, INDONESIA  - 22 November 2024 - VinFast Auto has officially launched the delivery of its electric VF 5, at the Gaikindo Jakarta Auto Week, held from November 22 to

  • 4 jam lalu

    How 5G Transforms Life: A Foreigner's Journey Through East China's Digital Revolution

    HANGZHOU, CHINA  - 22 November 2024 - As the 2024 World Internet Conference Summit opened in Wuzhen, Zhejiang province on November 20, showcasing China's latest achiev

  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified