- Home
- Kilas Global
- Panitia Pekan Penghijauan XXXI Matangkan Persiapan Menuju Seminggu Acara
Sabtu, 20 April 2019 17:22:00
Panitia Pekan Penghijauan XXXI Matangkan Persiapan Menuju Seminggu Acara
NASIONAL, RIAU, - Pekan Penghijauan XXXI akan diadakan di Desa Sungai Rawa, Kecamatan Sungai Apit, Kabupaten Siak tanggal 26 sampai 28 April 2019. Menuju seminggu sebelum kegiatan, panitia semakin matangkan persiapan mulai dari konsep acara hingga koordinasi dengan pihak-pihak yang terlibat.
Menurut Rehan Fadhilah, selaku Ketua Pelaksana Pekan Penghijauan XXXI bibit Mangrove telah mereka dapatkan sebanyak 2000, yaitu dari perusahaan kertas dan Yayasan Belantara.
Sedangkan untuk bibit buah, panitia mendapatkan bantuan dari BPDAS dan DLHK Riau. Ia mengucapkan terimakasih banyak kepada lembaga-lembaga yang telah mendukung acara Pekan Penghijauan yang tujuannya untuk restorasi ekosistem.
Selain itu panitia juga berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait baik di internal maupun eksternal. Rehan katakan selama persiapan menuju seminggu acara, panitia telah melakukan rapat besar bersama dosen Program Studi Pendidikan Biologi FKIP Unri.
“Walaupun panitianya adalah mahasiswa, dosen-dosen kami juga turut membantu memberi saran dan masukan,” tutur Elpon selaku Bupati Mahasiswa Himaprobio.
Pihaknya juga turut mengundang Bupati beserta jajaran dan Rektor Unri untuk turut hadir dalam pembukaan yang akan berlangsung pada hari Sabtu, 27 April 2019. “Untuk konsep pembukaan ini kami (panitia) akan menyiapkan sematang mungkin. Semoga acaranya sukses dari awal hingga akhir,” ujar Riska selaku koordinator acara.
Panitia juga gencar mensosialiasasikan kegiatan di laman sosial media Pekan Penghijauan, dan berita-berita baik di media cetak maupun media online. Widi selaku koordinator Humas Informasi dan Dokumentasi (HID) mengucapkan terimakasih banyak kepada media-media yang turut membantu memberitakan kegiatan Pekan Penghijauan XXXI ini.
Tema yang diangkat adalah “Tingkatkan Rasa Kepedulian Untuk Mewujudkan Kelestarian Kawasan Pesisir Melalui Gerakan Penghijauan” panitia berencana untuk menanaman Manggrove di kawasan Ekowisata Manggrove Sungai Rawa.Kawasan tersebut adalah lokasi wisata yang dibuat oleh warga sekitar. Menurut Rehan, kawasan wisata tersebut telah mengalami penggundulan sehingga cocok untuk dilakukan penanaman kembali. “Semoga nanti bisa menaikkan perekonomian desa ini,” ujar Rehan.
Selain itu, Ketua Koordinator Program Studi Pendidikan Biologi, Dr. Evi Suryawati M. Pd, memberikan kebebasan kepada panitia untuk berkonsultasi dengan dosen-dosen.
“Semua acara dari mahasiswa kami beri dukungan, dan bantuan,” ujarnnya, Sabtu (20/04/2019).
Meski merupakan Program Kerjadari Divisi Lingkungan Hidup Himaprobio, para dosen juga turut membantu dalam memberi saran dan kritik demi suksesny acara. Menurutnya semua yang dilakukan mahasiswa adalah tanggungjawab bersama. “Tentu panitia dan dosen akan mengadakan rapat bersama untuk saling bertukar pendapat dan memberi arahan,” tambahnya.
Riska selaku koordinator acara jelaskan bahwa Pekan Penghijauan ini tidak hanya melakukan penanaman dan pembagian bibit saja. “Kami juga melakukan interaksi kepada warga sekitar dengan acara-acara yang lain,” imbuhnya.
Lebih lanjut ia jelaskan bahwa panitia akan mengadakan beberapa rangkaian acara seperti Seminar, PP Goes to School, Penyuluhan PKK, Penyuluhan Lingkungan, dan Pertandingan Persahabatan. Rehan katakan bahwa panitia akan berusaha semaksimal mungkin demi kegiatan Pekan Penghijauan yang merupakan wujud nyata pengabdian kepada masyarakat sekitar. (rls/*).
Hijaukan Bumi, Sehatkan Negeri Pekan Penghijauan dari Pendidikan Biologi Hadir Kembali
LINGKUNGAN, - Berkurangnya luas hutan alam Riau terjadi akibat meningkatnya deforestasi serta maraknya kebakaran hutan dan lahan yang kerap terjadi setiap tahunnya. Kerusakan hu