• Home
  • Kilas Global
  • Avnet Dinobatkan Sebagai Salah Satu Perusahaan Terbaik untuk Bekerja di Asia
Selasa, 26 Juni 2018 10:55:00

Avnet Dinobatkan Sebagai Salah Satu Perusahaan Terbaik untuk Bekerja di Asia

 
 
Avnet meraih penghargaan pertama HR Asia di Taiwan sebagai "Perusahaan Terbaik untuk Bekerja di Asia 2018 -- Taiwan"
 
TAIPEI, TAIWAN - Media OutReach - 26 JUNI 2018 - Avnet Asia Pte Ltd telah dinobatkan sebagai salah satu Perusahaan Terbaik untuk Bekerja di Asia -- Taiwan. Penghargaan ini merupakan prestasi terbaru para karyawan Avnet yang melanjutkan penghargaan sebelumnya dari HR Asia Awards di Hong Kong. 
 
Proses penilaian HR Asia yang ketat telah membuktikan rekam jejak Avnet terkait praktik perusahaan yang menonjol, sehingga menjadikan Avnet sebagai perusahaan pilihan di Asia. 
 
Dalam survei karyawan, Avnet meraih nilai lebih tinggi daripada rata-rata industri dalam hal keterikatan pekerja, menyediakan budaya tempat kerja yang sehat, dan menawarkan kesempatan untuk mengembangkan diri bagi karyawan. 
 
Avnet beserta pemenang lain diseleksi oleh para dewan juri yang berasal dari berbagai ahli industri independen, akademisi, jurnalis dan perwakilan pemerintah.
 
Prince Yun, regional president, bagian penjualan, Avnet Taiwan dan Asia Selatan berkomentar, "Sungguh suatu kehormatan besar bagi Avnet Taiwan dinobatkan oleh HR Asia sebagai salah satu Perusahaan Terbaik untuk Bekerja di Asia. Avnet telah menuntun ide-ide hari ini menjadi teknologi masa depan di Taiwan dalam kurun waktu lebih dari 30 tahun. 
 
Kami bangga memperhatikan karyawan kami dengan membantu mereka untuk tumbuh dan mengembangkan karir, serta berkontribusi kembali pada masyarakat. Penghargaan ini merupakan pengakuan dan dukungan yang kuat terhadap komitmen kami pada kemakmuran karyawan serta pertumbuhan dan perkembangan individu."
 
"Penghargaan Perusahaan Terbaik untuk Bekerja di Asia oleh HR Asia ini, menilai perusahaan atas tempat kerja dan praktik keterikatan karyawan. Penerima penghargaan seperti Avnet Taiwan, telah dan terus menunjukkan kesediaan mereka untuk berupaya lebih jauh dalam memastikan karyawan benar-benar diperhatikan dan terikat penuh. 
 
Penghargaan tersebut menjadi tolak ukur praktik terbaik global dan hasilnya ditimbang dengan survei karyawan yang tersebar di seluruh penjuru negeri. 
 
Memenangkan penghargaan ini merupakan bukti upaya Avnet Asia dalam menjadi salah satu perusahaan terbaik untuk bekerja di kawasan ini," ungkap William Ng, group publisher dan pemimpin redaksi HR Asia.
 
Avnet menyadari arti penting memiliki strategi manjemen talenta yang kuat dan pendekatan berbasis kompetensi untuk menarik, mengembangkan dan mengikat talenta dalam lingkungan bisnis yang kompleks dan berubah dengan cepat. 
 
"Saat ini di Taiwan, Avnet menanamkan keterikatan dan retensi talenta melalui program dan praktik kesejahteraan internal yang fokus pada keterlibatan karyawan lewat 5 topik elemen: 
 
Fisik, Finansial, Karir, Sosial, dan Komunitas. Melalui penghargaan yang menilai kami berdasarkan pengakuan oleh karyawan dalam tiga area: Pikiran, Hati dan Jiwa, maka kami akan mampu merancang program yang lebih baik seperti kesejahteraan dan pengembangan karyawan, serta aktivitas tanggung jawab sosial perusahaan," tambah JJ Jang, direktur Sumber Daya Manusia di Avnet Taiwan.
 
Di Taiwan, Avnet juga menerima "Health Workplace Award" yang diberikan oleh pemerintah Taipei, dan "3-Year Health Booting Badge" oleh Administrasi Promosi Kesehatan, Kementerian Kesehatan dan Kesejahteraan pada 2016.
 
HR Asia Awards 2018 memperpanjang daftar capaian prestasi Avnet di Asia, termasuk penghargaan Singapore HR Institute untuk Praktik HR Terkemuka dalam Manajemen Kompensasi & Imbalan pada 2016, dan penghargaan 10 Perusahaan Cina Paling Sehat 2016 dari Mercer China. Avnet juga dikenal secara luas di Asia atas program-program yang didedikasikan bagi karyawannya, termasuk yang baru saja diterima Great Place to WorkTM Certification 2018 di India yang dipersembahkan oleh The Great Place to Work® Institute. (MO).
 
 
 
Share
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified