- Home
- Kilas Global
- Bhabinkamtibmas Desa Sialang Panjang Berikan Pengetahuan Hukum Kepada Anak Sejak Usia Dini Melalui 'Police Goes To School'
Selasa, 25 Juli 2017 20:17:00
Bhabinkamtibmas Desa Sialang Panjang Berikan Pengetahuan Hukum Kepada Anak Sejak Usia Dini Melalui 'Police Goes To School'
RIAUONE.COM, TEMBILAHAN - Untuk memberikan pengetahuan hukum kepada anak-anak sejak usia dini, Bhabinkamtibmas Desa Sialang Panjang Kecamatan Tembilahan Hulu sambangi sekolah - sekolah dengan melaksanakan program " Police Goes To School ".
Kegiatan yang sudah menjadi program kerja Polri ini melibatkan para pelajar yang ada di Desa Sialang Panjang. Sekolah yang mengikuti program tersebut adalah MTs Riyadhatul Jannah, SD Negeri 016, MIS Nurul Falah dengan jadwal kegiatan setiap hari Senin, Rabu dan Sabtu.
Ada pun materi yang akan diberikan kepada siswa-siswi tersebut adalah Pengenalan Hukum Sejak Usia Dini dengan Materi meliputi Pengetahuan Dasar Lalu Lintas, Narkoba
dan Pancasila & UUD 1945.
"Tujuan dilaksanakannya program Police Goes To School ini adalah memberikan pengetahuan hukum kepada anak-anak sejak usia dini serta menciptakan budaya sadar hukum sejak usia dini," ujar Bripka Ridho Warsika, Bhabinkamtibmas Desa Sialang Panjang Kecamatan Tembilahan Hulu, Senin, (24 /7 /2017).
Untuk Materi Pancasila & UUD 1945, dikatakan Ridho, tidak lain untuk menumbuhkan rasa nasionalisme, cinta kepada bangsa dan negara sejak usia dini.
"ke depan, dengan kegiatan ini masyarakat khususnya anak - anak usia dini memiliki bekal pengetahuan. Jika nantinya ada oknum-oknum yang ingin merubah Dasar-Dasar Negara seperti Pancasila, UUD 1945 dan Falsafah Bhineka Tunggal Ika, masyarakat bisa membedakan mana yang wajib diikuti dan mana yang harus ditolak," jelasnya.
Bripka Ridho Warsika, Bhabinkamtibmas yang dikenal sangat aktif dan dekat dengan masyarakat ini, juga mengajak pihak-pihak lain di desa turut bergabung dan bekerjasama mensukseskan Police Goes To School ini. Karena menurutnya, mencerdaskan kehidupan anak bangsa merupakan tanggung jawab bersama.(san)
Share
Komentar