- Home
- Kilas Global
- Adu Jotos, Beredar Video Munas Himpunan Pengusaha Muda Indonesia Ricuh
Selasa, 22 November 2022 17:14:00
Adu Jotos, Beredar Video Munas Himpunan Pengusaha Muda Indonesia Ricuh
NASIONAL, VIRAL, - Viral video yang memperlihat kericuhan di acara musyawarah Nasional XVII Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Munas XVII HIPMI) di Solo, Jawa Tengah.
Dikutip dari video di akun Instagram @niluhjelantik pada Selasa (22/11/2022), terlihat dua orang pria tengah saling memukul.
Bahkan dua pria berbadan kekar itu saling melepas pukulan masing-masing.
Adapun sejumlah orang di sana juga turut membantu untuk memisahkan dua orang itu.
Sayangnya, dua orang itu terlihat susah dipisahkan hingga cukup lama saling melempar pukulan.
"Gelaran Munas XVII HIPMI di Solo diwarnai keributan hingga adu jotos. Padahal baru kemarin acara dibuka Presiden dan dihadiri pejabat tinggi negara dari Ganjar hingga Puan. Semoga cepat damai. Kalian generasi penerus bangsa. Gak lucu kalau kita terkenalnya gara-gara adu jotos. Mending adu prestasi dan karya," tulis akun itu.
Namun, hingga saat ini belum diketahui apa penyebab dua orang tersebut bertengkar.
Okezone mencoba konfirmasi ke HIPMI terkait video tersebut, namun belum ada jawaban
Tapi netizen yang melihat video itu langsung mengomentari dengan nada miris.
Hal itu karena netizen menyayangkan dua orang yang diklaim pengusaha muda malah menyelesaikan masalah dengan kekerasan.
"Malu-maluin," kata akun @viotamomsky.
"Persaingan itu nyata apalagi di dunia bisnis, dari kelakuannya kelihatan ambisius usaha, ngeri juga," ucap @gunadhi3.
"Pengusaha kok pada ribut kayak preman rebutan lahan parkir," kata @glamping_ciwidey. (*).