• Home
  • Hukrim
  • Kejati Dalami Tudingan Dewan Soal Jual-beli Jabatan di Pemprov Riau
Kamis, 19 Januari 2017 13:45:00

Kejati Dalami Tudingan Dewan Soal Jual-beli Jabatan di Pemprov Riau

PEKANBARU, - Tudingan sejumlah anggota DPRD Riau terkait jual-beli jabatan di Pemprov Riau berpotensi jadi kasus hukum. Kejati Riau melakukan pendalaman dengan menurunkan intel dan jaksa pengawas.
 
Kejaksaan Tinggi Riau (Kejati) menanggapi serius tudingan yang dilotarkan sejumlah anggota DPRD Riau terkait dugaan praktek jual-beli jabatan di lingkungan Pemprov Riau, terkhusus untuk lebih seribu pejabat eselon III dan IV yang dilantik di Main Stadium esk PON pada Rabu (11/1/17) lalu.
 
“Informasi dari dewan sudah kami dengar. Karena itu kami akan mendalaminya apakah ada bukti pendukung atau tidak,” tutur Kasis Penerangan Hukum dan Humas Kejati Riau Muspidauan di Pekanbaru, Kamis (19/1/17). 
 
Dikatakan Muspidauan, dugaan jual-beli jabatan yang dilontarkan wakil rakyat merupakan hal serius yang sudah sepatutnya direspon secara hukum, agar jika ada bukti pendukung, bisa dilakukan penindakan terhadap pihak-pihak yang terkait. 
 
Untuk melakukan pendalaman, Muspidauan mengatakan kalau Kejati akan menurunkan tim dari intel dan pengawasan. Mereka akan melakukan penelusuran terhadap pihak-pihak yang diyakini mengetahui pratek kotor tersebut. 
 
Sementara itu, dari gedung DPRD Riau diinformasikan, bahwa Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Riau hari ini dipanggil Komisi A untuk melakukan rapat dengar pendapat terkait tudingan tersebut. (rtc).
Share
Berita Terkait
  • 59 menit lalu

    Rutinkan ya, ini dia beberapa Minuman Detoks Terbaik Lawan Kolestrol di Tubuh


    KESEHATAN, - Sangat penting dalam merawat diri sendiri, buat k
  • satu jam lalu

    Dunia Hiburan, Artis ini Hasilkan Rp113 Miliar dalam 4 Jam, dia adalah Lee Da Hae



    DUNIA, ENTERTAIN, - Dunia hiburan memang tak ada hab
  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified