Jumat, 05 Juni 2020 14:05:00
Meski Berulang Kali Ditegur, Karaoke di Tembilahan Tetap Beroperasi
RIAUONE.COM - Pemilik tempat hiburan malam Golden Karaoke di jalan Abdul Manaf Tembilahan tetap saja membangkang meskipun sudah beberapa kali ditegur Tim Gugus Tugas COVID-19 namun tetap saja beroperasi.
Pantauan awak media, Kamis (4/5/2020) sekitar pukul 02.10 wib dini hari, tempat karaoke tersebut didatangi pihak kepolisian akibat tidak mengindahkan instruksi Ketua Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19.
Saat hendak dilakukan pemeriksaan, kondisi pintu depan dan pintu belakang telah terkunci. Sehingga petugas tidak bisa masuk ke dalam untuk melakukan pemeriksaan di tempat karoke tersebut.
Sempat digedor-gedor oleh aparat, namun masih saja tidak ada yang membuka pintu depan dan belakang. Sementara, dari pantauan itu juga terlihat seseorang di dalam ruangan belakang tengah mengintip melalui jendala.
Karena tak berhasil membuka pintu, lantas petugas Satreskrim Polres Inhil melakukan penyegelan dengan memasang polis line di pintu depan dan belakang.
Sementara informasi di lapangan, didalam bangunan berlantai dua tersebut diduga masih banyak pengunjung yang masih berada di dalam.
Kepala Satuan (Kasat) Reserse Kriminal (Reskrim) Polres Inhil, AKP Indra Lamhot Sihombing, S.IK, mengatakan bahwa belum ada pihak tempat hiburan yang mengirim surat tembusan mengenai permohonan izin beroperasi.
“Belum ada tembusan ke saya selaku Koordinator Gugus Gakkum. Mengenai hal ini akan kami tindak lanjuti sesuai tahapan dan aturan yang ada, katanya melalui pesan WhatsApp. (Arb)