Selasa, 28 April 2015 09:35:00
Pengacara PT BMPJ Puji Langkah Polda Tetapkan Bupati Rohul jadi Tersangka
RIUONE.COM, PEKANBARU, - Penetapan status tersangka untuk Bupati Rokan Hulu (Rohul) Achmad, dalam kasus penghasutan, Penasehat Hukum (PH) atau Pengacara PT Budi Murni Panca Jaya (BMPJ) Aswin E Siregar, penetapan tersangka tersebut sudah tepat dalam upaya penegakan hukum guna memperoleh keadilan bagi semua pihak.
Bupati Rohul Achmad dikenakan penyidik Polda Riau melanggar pasal sesuai dengan pasal 160 Kitap Undang-undang Hukum Pidana (KUHP) yakni barang siapa dimuka umum dengan lisan atau tulisan menghasut supaya melakukan perbuatan pidana, melakukan kekerasan terhadap penguasa umum atau tidak menuruti baik ketentuan undang-undang maupun perintah jabatan yang diberikan berdasar ketentuan undang-undang, diancam dengan pidana penjara paling lama 6 tahun atau pidana denda paling banyak Rp4500.
"Ini sudah tepat, ini membuktikan bahwa di NKRI tidak ada yang The Untouchable," kata Aswin.
Dalam kasus ini Bupati Rohul Ahmad, ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan penghasutan yang menyebabkan tujuh warga Kepenuhan, Rohul pencurian Tandan Buah Segar (Tbs) Kelapa Sawit di lahan bersengketa antara PT Budi Murni Panca Jaya (BMPJ) dengan PT Agro Mitra Rokan (AMR). Ketujuh warga tersebut sudah ditetapkan jadi tersangka. (rtc/*).
Share
Berita Terkait
Bupati Meranti dan Sejumlah Pihak di OTT KPK?
NASIONAL, - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membenarkan operasi tangkap tangan atau OTT di Meranti, Riau. KPK menangkap tangan Bupati Meranti Muhammad Adi.
"Benar, tadi
Berikut [Cek Fakta] Sarwendah jadi Mualaf pada bulan Ramadan? Begini Faktanya
NASIONAL, ENTERTAIN, - Sebuah video beredar menyebutkan bahwa artis Sarwendah telah menjadi mualaf atau memeluk agama Islam pada bulan Ramadan 1444 Hijriah. Dalam video tersebut
Kompol Andi Cakra Putra Pimpin Langsung Patroli Antisipasi Gangguan Kamtibmas
Rokan Hulu, RiauOne.Com - Kapolsek Ujungbatu, Polres Rokan Hulu, Komisaris Polisi (Kompol) Andi Cak
Polisi Sahabat Anak, Polsek Kunto Darussalam Sambangi TK Al Islam Desa Bukit Intan Makmur
Rokan Hulu, RiauOne.Com - Guna untuk menumbuhkan kesadaran serta kedisiplinan sejak usia dini, BKO Lantas Polsek Kunto Darussalam, Polres Rokan Hulu melaksanakan kegiatan yang d
Komentar