• Home
  • Hukrim
  • Polda Riau Tangkap Dua Pemilik 1.100 Butir Esktasi
Jumat, 03 April 2015 11:39:00

Polda Riau Tangkap Dua Pemilik 1.100 Butir Esktasi

ektasi extasi
RIAUONE.COM, PEKANBARU, RIAU, ROC - Aparat kepolisian di wilayah Riau, berlomba-lomba membongkar sindikat narkoba jaringan internasional. Kini Direktorat Reserse Narkoba Polda Riau juga berhasil membekuk dua pengedar ribuan pil ekstasi di Kota Pekanbaru. 
 
Dua tersangka masing-masing, As (20) dan If (20) dibekuk petugas di Jalan Inpres, Kelurahan Maharatu, Kecamatan Marpoyan Damai, Jum'at (27/03/15) lalu. 
 
Menurut Dir Narkoba Polda Riau, Kombes Pol Hermansyah, kedua tersangka ditangkap setelah petugas memperoleh informasi dari masyarakat tentang adanya aktifitas jual beli narkoba di TKP. 
 
"Kita lalu melakukan penyelidikan dengan metode undercover buy. Upaya itu berhasil, sekitar pukul 16.00 WIB, kedua tersangka pun kita ringkus. Masing-masing tersangka digeledah dan didapatilah total barang bukti 1.100 butir ekstasi warna coklat berlogo donal bebek," kata Hermansyah Kamis (02/04/15) malam. 
 
Hermansyah menuturkan, dari pengakuan kedua tersangka, pil setan itu sendiri diperoleh dari seseorang inisial Af yang sejauh ini masih menjadi DPO. Rencananya, ribuan ekstasi tersebut bakal dijual dalam jumlah banyak. 
 
"Dua tersangka merupakan warga Pekanbaru yang akan mengedarkan ekstasi kepada sejumlah pemesan. Jika dinominalkan, 1.100 ekstasi itu nilainya Rp310 juta. Sementara untuk para tersangka, atas perbuatannya mereka kita jerat Pasal 114 Ayat 1 dan Pasal 112 UU No 35 Tahun 2009 dengan ancaman maksimal 20 tahun penjara," tandasnya. (rtc/roc).
Share
Berita Terkait
  • 4 bulan lalu

    Dugaan Korupsi Perjalanan Dinas di DPRD Riau, Ada 35 Ribu Tiket Pesawat Fiktif, Tokoh Anti Korupsi Minta Usut Semua Terlibat

    PEKANBARU, - Mengerikan dan sangat dahsat negeri ini, dugaan korupsi SPPD fiktif DPRD Riau tentunya tidak hanya di lakukan segelintir orang, dicurigai bahwa SPPD fikti

  • tahun lalu

    Di Riau Info Loker: 70 Perusahaan Buka 2.000 Lowongan Kerja di Job Fair Riau 2023

    RIAU, PEKANBARU  - Kabar baik bagi pencari kerja (Pencaker), ada sebanyak 2.000 lowongan kerja disiapkan dalam Riau Job Fair tahun 2023, yang akan dilaksanakan di Hotel Fri

  • 2 tahun lalu

    Asyikk, Anggota DPRD Riau Akan Kunjungan Kerja ke Amerika?

    RIAU, - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Riau tahun ini kembali melakukan kunjungan kerja ke luar negeri.

    Para wakil rakyat itu akan "plesiran" ke Am

  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified