Kamis, 09 April 2015 09:06:00
Polres Dumai Ciduk Pengedar Sabu Senilai Rp6,5 Juta
RIAUONE.COM, DUMAI, RIAU - Jajaran Polres Dumai kembali berhasil menangkap pengedar narkoba bukan jenis tanaman alias sabu-sabu sebanyak 28 paket siap edar dengan bekisaran Rp 6,5 juta, Selasa (7/4) kemarin di Jalan Bukit Timah dengan tersangka DIW (35).
Kapolres Dumai AKBP Tonny Hermawan, mengatakan penangkapan tersangka sabu ini berawal informasi dari masyarakat. Menindaklanjuti laporan itu, pihaknya langsung mengerahkan anggota guna dilakukan pengintaian terhadap pelaku.
"Tersangka kita tangkap di tepi jalan Bukit Timah, Kelurahan Mekar Sari, Kecamatan Dumai Selatan saat hendak melakukan transaksi sabu kepada calon pembelinya. Anggota kita langsung sigak dan menangkapnya," kata Tonny Hermawan, Kamis (9/4/15).
Dalam pengakuan tersangka DIW, bahwa sebelum diedarkan sabu tersebut dikonsumsinya terlebih dahulu. Sedangkan sabu tersebut didapat tersangka dari seseorang dengan nama panggilan Ijal, yang saat ini sedang diburu petugas.
"Selain mengedarkan sabu, tersangka juga pemakai. Kami saat ini terus melakukan pengembangan terhadap masalah ini guna memburu pelaku lainnya. Sedangkan sabu tersebut disimpan pelaku di kantong celanannya dengan dibungkus kotak rokok," jelasnya.
Kini tersangka bersama barang bukti sabu sebanyak 28 paket siap edar tersebut sudah diamankan di Mapolres. Tersangka kini terus diperiksa untuk mengejar tersangka lainnya yang terlibat peredaran narkoba di Kota Dumai.
"Tersangka kita ancam hukuman narkotika 5 sampai 20 tahun penjara. Kita terus mengharapkan peran serta masyarakat dalam memberantas peredaran narkoba yang dapat merusakan generasi bangsa ini," pinta Kapolres Dumai. (rhc/roc).
Share
Berita Terkait
PPPK Tahun 2024 Pemkot Dumai, Formasi Tenaga Teknis Terbanyak, Tenaga Pendidik Sedikit
DUMAI, - Pendaftaran Pega
Horor Kecelakaan Truk di Riau, Jalan Tol Pekanbaru-Dumai Macet Panjang
Kabar-nya Motor 150 cc dan Mobil 1400 CC ke Atas dilarang Alias Haram Pakai Pertalite
NASIONAL, - Pemerintah melakukan pembatasan untuk
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified