• Home
  • Jambi
  • Muara Jambi 122 Hot Spot Terbanyak. "Kementerian Lingkungan Hidup kirim Water Boom melalui udara"
Senin, 31 Agustus 2015 15:32:00

Muara Jambi 122 Hot Spot Terbanyak. "Kementerian Lingkungan Hidup kirim Water Boom melalui udara"

riauonecom
kebakaran lahan di riau. (roc).
RIAUONE.COM, JAMBI, ROC, - Kabut asap selama satu minggu melanda Provinsi Jambi, khususnya Kota Jambi. 
Hal ini dikatakan Sekretaris Daerah Provinsi Jambi, Ridham Priskap, Provinsi Jambi dalam keputusan Gubernur telah mengeluarkan instruksi siaga darurat atas kabut asap.
 
"Pemerintah Pusat melalui Kementrian Lingkungan hidup bersama BNPB memberikan bantuan berupa water boom melalui pesawat udara," ungkapnya.
 
Bantuan dari kementerian lingkungan untuk membantu daerah yang sulit di jangkau dari aliran sungai dan saat ini sungai pada kering akibat kemarau.
 
Kabut asap ini merupakan kiriman dari Kabupaten Muaro Jambi dan Tanjab Timur masih wilayah Provinsi Jambi, untuk anak-anak sekolah sudah mulai diliburkan.
 
Sementara itu Octa Irawan,  Prakirawan BMKG mewakili Kurnianingsih Kasi Data dan Informasi, Kota Jambi saat ini sedang dilanda musim kemarau dan kabut asap.
 
"Kabut asap yang terpantau oleh satelit  aquatera hingga siang  Provinsi Jambi ada total  320 hot spot,"terangnya.
 
Yang banyak pada  Kabupaten  Muaro Jambi ada sebanyak 122 hot spot, serta dari Kabupaten Tanjab Timur ada sebanyak 118 hot spot.
Minggu kemaren terpantau hanya total  30 titik hot spot.  Tanjab Timur memiliki 7 hot spot, Kabupaten Muaro jambi  10 hot spot.
 
"Kota Jambi tidak memiliki itu sendiri tidak mempunyai lahan dan hutan, tetapi Kota Jambi menerima imbas dari kiriman kabut asap Kabupaten tetangga,"jelasnya.
 
Dan saat ini mempunyai Provinsi Jambi ada 320 hot spot dari akibat kebakaran hutan dan lahan. (inr/roc).
Share
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified