Sabtu, 15 Oktober 2016 17:00:00
78 Persen Pipa Gas di Indonesia Milik PGN
NUSANTARA, - PT PGN (Persero) Tbk berkomitmen memperluas infrastruktur gas bumi nasional. Saat ini, 78 persen pipa gas di Indonesia miliknya PGN.
Sekretaris Perusahaan PGN, Heri Yusup mengatakan, sampai saat ini, total panjang pipa yang dibangun dan dioperasikan perseroan sudah mencapai lebih dari 7.200 kilometer (km). "Dengan panjang pipa transmisi dan distribusi gas bumi tersebut, PGN mengoperasikan lebih dari 78 persen pipa gas bumi hilir di seluruh Indonesia,” ujar Heri, Sabtu (15/10).
Mulai tahun ini, kata Heri, hingga 2019 perseroan akan menambah infrastruktur pipa gas bumi sepanjang lebih 1.680 km. Proyek pipa tersebut tersebar di berbagai daerah, di antaranya proyek pipa transmisi open access Duri-Dumai-Medan, pipa transmisi open access Muara Bekasi-Semarang, pipa distribusi Batam (Nagoya) WNTS-Pemping, dan pipa distribusi gas bumi di wilayah eksisting dan daerah baru lainnya. Heri menambahkan, total panjang pipa gas PGN pada 2019 ditarget 8.656 km.
Penambahan infrastruktur gas ini dapat meningkatkan kemampuan pemanfaatan gas bumi sebanyak 1.902 juta kaki kubik per hari (MMSCFD).
Hingga sampai saat ini, PGN tak henti-hentinya membangun infrastruktur gas bumi di berbagai daerah di Indonesia. Tujuan utamanya satu, yakni agar gas bumi khususnya yang diproduksi di dalam negeri, yang ramah lingkungan, efisien dan aman serta mudah bisa dinikmati oleh masyarakat luas.
PGN juga terus mendorong upaya diversifikasi bahan bakar kendaraan dari BBM ke bahan bakar gas. Saat ini PGN telah mengoperasikan 7 Stasiun Pengisian Bahan Bakar Gas (SPBG), ke 8 SPBG mitra, dan ke 5 MRU (SPBG Mobile). (*/net/et).
Share
Berita Terkait
Industri Turunan CPO Menggeliat, Sektor Riil Bergerak Pacu Pertumbuhan dan Pendapatan UMKM pun Meningkat
Pertamina Gas Anggarkan Rp135 Miliar untuk Proyek Pipa Gas BOB PT BSP Pertamina Hulu
NASIONAL, RIAU, - Pertagas baru-baru ini menganggarkan investasi US$ 9,7 juta atau Rp135 miliar untuk pembangunan proyek pipa gas di BOB Siak Pusako, di Kabupaten Siak, Riau.&nb
PGN Dukung Kebijakan Optimalisasi Pemanfaatan Gas Bumi Untuk Industri melalui Penguatan Infrastruktur Gas
NASIONAL, - PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) mendukung kebijakan pemerintah untuk memperkuat dan meningkatkan pertumbuhan sektor industri nasional. Dukungan PGN itu dilakukan
PGN Siap Jalankan Tugas Untuk Gasifikasi 52 Pembangkit Listrik PLN
NASIONAL, - PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) siap menjalankan mandat dari Pertamina untuk melaksanakan gasifikasi 52 Pembangkit Listrik PLN dalam rangka mendukung kelistrikan
Komentar