- Home
- Nusantara
- BC Amankan 115 TKI Asal Malaysia, TKI: " Jika tak ingin ada TKI, Siapkan Lapangan Kerja, Ekonomi jangan Susah "
Sabtu, 21 Januari 2017 08:33:00
BC Amankan 115 TKI Asal Malaysia, TKI: " Jika tak ingin ada TKI, Siapkan Lapangan Kerja, Ekonomi jangan Susah "
" Jika tak ingin ada TKI, Pemerintah Siapkan Lapangan Kerja, ini hidup di negera sendiri Susah"
NUSANTARA, - Patroli Laut BC 20002 berhasil mengamankan satu buah kapal pompong KM Bahtera yang mengangkut TKI ilegal asal Malaysia sebanyak 115 orang yang terdiri dari kalangan wanita, anak-anak dan pria, Jumat (20/01/2017).
Informasi yang dirangkum dilapangan penangkapan ratusan TKI yang diangkut menggunakan KM Bahtera tersebut di Perairan Pulau Tukong koordinat 02-31-42 U / 100-46-48 T sekira pukul 07.00 WIB.
Sekitar pukul 5.00 WIB kapal patroli BC 20002 menjumpai 1 kapal bermuatan TKI ilegal di perairan Pulau Tukong. Kapal BC 20002 meminta agar kapal KM Bahtera untuk sandar ke kapal BC 20002, tetapi KM tersebut menolak untuk sandar dan terus melaju menjauhi kapal BC 20002.
Dalam pengejaran terhadap kapal tersebut terdapat beberapa orang yang berteriak-teriak menolak untuk sandar dengan alasan berbahaya karena cuaca sedang hujan. Kapal BC 20002 pun tetap mengejar KM tersebut dan memintanya untuk sandar.
Pada sekitar pukul 7.00, KM Bahtera berhasil untum sandar ke kapal BC 20002. Karena KM Bahtera dimuat sekitar 115 orang, maka beberapa penumpang kapal tersebut dinaikan ke kapal BC 20002 dengan alasan keselamatan.
Kru BC 20002 mengevakuasi semua perempuan, anak kecil dan beberapa laki-laki ke atas kapal Bea Cukai. Berdasarkan pengakuan penumpang kapal, diketahui KM tersebut berasal dari Malaysia tujuan Tanjung Balai Asahan dengan jumlah penumpang sekitar 115 orang terdiri dari 28 perempuan, 2 anak kecil dan sisanya laki-laki.
Atas kejadian tersebut, kapal BC 20002 melaporkan penindakan tersebut ke Kasi P2 Kanwil BC Khusus Kepri dan atas perintah/arahan selanjutnya KM Bahtrera beserta seluruh awak dibawa menuju KPPBC TMP B Dumai guna proses lebih lanjut.
Kepala Seksi Pengendalian Karantina dan Survei, dan Epidemologi KKP Dumai, Suprapto ketika dijumpai dilapangan, membenarkan tentang diamankannya para TKI asal Malaysia tersebut.”Mereka turun di dermaga A kemudian menjalani pemeriksaan oleh petugas kesehatan,”katanya.
Salah seorang TKI yang tak ingin disebutkan namanya mengatakan, " Jika tak ingin ada TKI Pemerintah Siapkan Lapangan Kerja, ini hidup saja di negera sendiri susah, kami ini tak berpendidikan, tak sekolah, kerja buruh di negeri kita di bayar murah, kadang pemerintah tidak terpikir bagaimana kami-kami ini mencari makan, tau nya tangkap-tangkap saja, " kata-nya. (zar/rri/roc).
Share
Berita Terkait
Apa Kesalahan Mereka?, Malaysia Tangkap 21 Pekerja Migran Indonesia di Restoran
LUARNEGERI, KUALA LUMPUR - Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Kuala Lumpur akan memastikan kondisi 21 pekerja migran Indonesia (PMI) yang ditangkap Departemen Imigrasi Mal
TKI di Malaysia Disiksa Majikan hingga Pingsan
NUSANTARA, - Seorang Tenaga Kerja Indonesia (TKI) di Malaysia asal Kisaran Medan, Suyanti bin Sutrisno (19 tahun), disiksa majikannya dan ditemukan pingsan di jalan. Dia te
Polisi Tangkap Kapal Selundupkan 30 Unit Mesin Judi Jackpot
PEKANBARU, RIAU, - Aparat Direktorat Kepolisian Perairan (Polair) Polda Riau mengamankan sebuah kapal motor (KM) Sinar Abadi yang membawa baramg barang yang tak tercantum d
Kunci izin bongkar muat berada pada kepala Bea dan Cukai
RIAUONE.COM, DUMAI, RIAU, ROC, - Meski kelayakan dan izin bongkar barang import yang berlangsung di pelabuhan rakyat Dumai masih menjadi tanda tanya untuk
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified