• Home
  • Nusantara
  • Dampak UMK Rp3 Juta Lebih, Maspion Group Tawarkan Pensiun Dini 1.800 Karyawan
Jumat, 04 Desember 2015 10:49:00

UMK Tinggi banyak perusahaan gulung tikar

Dampak UMK Rp3 Juta Lebih, Maspion Group Tawarkan Pensiun Dini 1.800 Karyawan

buruh.
RIAUONE.COM, SURABAYA, NUSANTARA, ROC, - Penetapan upah minimum kabupaten/kota (UMK) di Jawa Timur Tahun 2016 dinilai pengusaha sebagai pil pahit. Meski demikian, pengusaha seperti Alim Markus akan tetap menjalaninya. Namun, tidak menutup kemungkinan, akan mempensiunkan dini sekitar 1.800 karyawan.
 
"Memang berat ibaratnya Pergub 68 ini seperti pil pahit, tapi saya telan. Saya akan menjalankannya tahun depan," kata Bos Maspion Group Alim Markus saat jumpa pers di Surabaya, Selasa (24/11/2015).
 
Alim yang juga Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Jawa Timur mengatakan, UMK Tahun 2015 sebesar Rp 2,7 juta saja sudah dinilai memberatkan bagi pengusaha, termasuk dirinya. Akibatnya, sekitar 1.800 karyawan pensiun dini.
 
Sedangkan UMK Tahun 2016 mencapai Rp 3.045.000 mengalami kenaikan lebih dari 12% dibandingkan tahun ini. Kondisi tersebut dinilai sangat memberatkan. Dan pihaknya akan menawarkan pensiun dini ke karyawannya.
 
"Jumlahnya sama seperti tahun ini ada sekitar 1.800 karyawan akan kita tawarkan pensiun dini. Pensiun dini ini untuk efisiensi," terangnya,
 
Sementara itu, Ridwan Wakil Ketua Bidang Pengupahan Apindo Jawa Timur mengatakan, UMK Tahun 2015 ini sudah banyak pabrik besar di kawasan industri di daerah ring I (Surabaya, Gresik, Sidoarjo, Pasuruan dan Mojokerto) yang relokasi ke daerah-daerah seperti Nganjuk, Lamongan, Ngawi.
 
Selain itu, banyak pekerja yang di-PHK, karena perusahaan tidak mampu membayar upah buruh sebesar Rp 2,7 juta. "Tahun ini banyak perusahaan yang mem-PHK. Saya rasa tidak kurang dari 100 ribu pengurangan tenaga kerja. Itu dengan catatan masih dalam UMK lama Rp 2,7 juta," kata Ridwan.
 
Selain mem-PHK pekerja, banyak perusahaan yang beralih dari padat karya dengan menggunakan mesin. "Banyak pengusaha yang beralih dari padat karya, sekarang automatic pakai robot," terangnya sambil mempaparkan bahwa, produktivitas tenaga kerja di Indonesia masih kalah dengan Vietnam dengan perbandingan sekitar 1:2 produk.
 
"Ada PMA yang mau masuk, tapi sekarang banyak yang membatalkan, padahal sudah ada izinnya. Bahkan, PMDN sendiri mengalihkan pabriknya ke Vietnam. Di sana jauh dari kita, termasuk produktivitasnya," tandasnya. (dtc/roc).
 
Share
Berita Terkait
  • 4 tahun lalu

    Salurkan Rp2,6 Miliar untuk UMKM Riau, Bupati Kampar Apresiasi Program Kemitraan PTPN V

    PEKANBARU - Sejumlah usaha mikro kecil menengah (UMKM) di Provinsi Riau menerima bantuan sebesar Rp2,6 miliar sebagai bantuan dana pengembangan usaha dalam upaya mendorong pemul

  • 4 tahun lalu

    Bantuan Covid-19 dari Pusat, 7.888 UMKM Pekanbaru Lolos Verifikasi Pemprov Riau

    PEKANBARU - Dinas Koperasi dan UMKM Kota Pekanbaru mengirim 9.588 data pelaku UMKM untuk memperoleh bantuan dana ke pemerintah provinsi Riau. Namun, dari jumlah itu hanya 7.888

  • 4 tahun lalu

    Sebanyak 88 Ribu UMKM di Riau telah Terima Bantuan Rp2,4 Juta dari Pusat

    PEKANBARU - Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kantor Wilayah Provinsi Riau mencatat, hingga awal September 2020 ini sudah ada sebanyak 88 ribu pelaku Usaha Mikro Kecil d

  • 6 tahun lalu

    UMK Memberatkan Perusahaan, 22 ribu buruh di-PHK

    Karawang, Nusantara, - Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Karawang, Jawa Barat, menyatakan sekitar 22 ribu buruh atau pekerja di daerah itu terkena pemutusan hubungan

  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified