Rabu, 25 November 2015 07:14:00
Gunakan Lampu Jalan LED, Pemprov DKI Hemat Rp 400 Miliar
RIAUONE.COM, JAKARTA, ROC, - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berencana mengganti semua lampu jalan dengan LED (Light Emitting Diode). Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mengklaim mampu menghemat anggaran Rp 400 miliar jika menggunakan lampu jalan LED.
Keuntungan lainnya, tidak perlu ada pegawai untuk mengecek lampu secara rutin karena sudah menggunakan sistem komputer. Selain itu, lampu LED cukup diganti lima tahun sekali.
Ahok bilang, selama ini Dinas Perindustrian dan Energi menganggarkan bayar listrik Rp600 miliar dan anggaran pengadaan lampu Rp300 miliar. "Kamin berusaha ganti semua lampu supaya anggaran bisa kita tekan,” ujar Ahok. (*).
Share
Berita Terkait
Komentar