Sabtu, 21 November 2015 10:10:00

HMI Disindir Uchok: Enak Dong Dapat Rp3 Miliar

RIAUONE.COM, JAKARTA, NUSANTARA, - Sindiran keras dilontarkan Direktur Center For Budget Analysis (CBA) Uchok Sky Khadafi kepada Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) yang mendapat aliran uang negara untuk menggelar kongres. HMI diketahui akan mendapat gelontoran dana sebesar Rp2 miliar dari APBN dan Rp3 miliar dari ABPD Riau.
 
"Enak dong dapat Rp3 miliar tanpa kerja keras. Rakyat saja, cari Rp10 ribu susah bukan main, harus berkeringat, dan baju kotor, tapi belum tentu bisa dapat. Ini hanya melakukan bim salabim, atau melobi, bisa dapat Rp3 miliar. Ini namanya rezeki tidak wajar sama sekali," katanya kepada Okezone, Sabtu (21/11/2015).
 
Uchok pun berharap, alokasi untuk kegiatan Kongres HMI bisa dibatalkan. Pasalnya, dia menganggap hal tersebut sebagai perbuatan yang membuang-buang uang negara.
 
"Batalkan sebesar Rp3 miliar itu. Hanya membuang buang duit saja," tegasnya.
 
HMI diketahui akan menggelar kongres pada 22-26 November 2015 di Pekanbaru, Riau. Ketua HMI Cabang Pekanbaru Syueb, mengatakan, pelaksanaan kongres mendapat bantuan dari dana APBN sebesar Rp2 miliar. Dana tersebut digunakan untuk menanggung tiket pesawat peserta kongres. Peserta dengan kategori ini mencangkup mahasiswa atau alumni HMI, yang dijadwalkan hadiri Kongres HMI pada 22-26 November.
 
Sedangkan di luar transportasi, baru dibebankan kepada APBD Riau melalui dana hibah yang mencapai Rp3 miliar. (*).
source : okezone
Share
Berita Terkait
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified