Selasa, 03 November 2015 16:06:00

Harapan Palsu Pemerintah pada Honorer K2

tes CPNS. ilustrasi
RIAUONE.COM, NUSANTARA, ROC, - Sungguh kecewa! Itulah yang diungkapkan oleh Ketua Umum Forum Honorer Kategori 2 Indonesia (FHK2I) Titi Purwaningsih, setelah keputusan pemerintah yang membatalkan pengangkatan 400 ribu honorer kategori dua (K2) menjadi CPNS secara bertahap mulai 2016.
 
Dia juga heran anggaran pengangkatan tenaga honorer K2 tidak ada dalam postur APBN 2015. "Ini berarti pemerintah kembali memberikan harapan palsu," katanya, kemarin.
 
Dia mengatakan pemerintah selama ini menjadikan tenaga honorer sebagai aset. Tetapi tidak pernah benar-benar berkomitmen memberikan penghargaan dengan mengangkat menjadi CPNS.
 
"Sekarang saya tantang, apakah berani pemerintah mengeluarkan surat resmi supaya honorer K2 berhenti bekerja semuanya," katanya.
 
Menurut Titi jika seluruh honorer K2, yang kebanyakan guru, berhenti bekerja maka pelayanan pendidikan bisa tertanggu. (jpg/roc).
Share
Berita Terkait
  • 8 tahun lalu

    Tenaga Honorer K2 Mengadu ke Dewan, BKD Inhil Janji Carikan Solusi

    Tenaga Honorer K2 Mengadu ke Dewan, BKD Inhil Janji Carikan Solusi 
     
    RIAUONE.COM, TEMBILAHAN - Badan Kepegawaian daerah (BKD) Kabup
  • 9 tahun lalu

    Kinerja Honorer K2 Pelalawan Akan Dievaluasi

    PANGKALANKERINCI, PELALAWAN, RIAU, - Ratusan pegawai honorer kelompok dua (K2) sepertinya bisa sedikit tenang, ketika saat ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab
  • 9 tahun lalu

    Maaf, Pemerintah Tak Bisa Angkat Honorer K2 Jadi CPNS Lagi

    RIAUONE.COM, NUSANTARA, - Ini kabar buruk bagi  honorer kategori dua (K2)‎ yang sudah ngebet diangkat jadi calon pegawai negeri sipil (CPNS). Pasalnya, Menteri Pen
  • 10 tahun lalu

    2015 Rekrut 250 Ribu CPNS Lagi, Sebagian dari Honorer K2

    riauonecom, Jakarta, - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Crisnandi menyampaikan kabar gembira bagi tenaga honorer kategori dua
  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified