Senin, 17 Juli 2017 12:23:00
Harga Minyak Dunia Naik Lagi Dipicu Permintaan Kuat
NUSANARA, -- Harga minyak dunia meningkat lagi pada Jumat (Sabtu pagi WIB), karena laporan menunjukkan permintaan minyak global telah meningkat.
Badan Energi Internasional (IEA) pada Kamis (13/7) mengeluarkan sebuah prospek kuat untuk permintaan minyak global, dengan mengatakan bahwa konsumsi di Tiongkok, Jerman dan Amerika Serikat telah meningkat dalam beberapa bulan terakhir. Patokan AS, minyak mentah light sweet atau West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman Agustus, bertambah 46 sen menjadi menetap di 46,54 dolar AS per barel di New York Mercantile Exchange.
Sementara itu, patokan Eropa, minyak mentah Brent North Sea untuk pengiriman September, naik 0,49 sen menjadi ditutup pada 48,91 dolar AS per barel di London ICE Futures Exchange. Sebelumnya, Sekretaris Jenderal Organisasi Negara-negara Pengekspor Minyak (OPEC) Mohammed Barkindo, bahwa dia optimistis tentang penurunan stok minyak lebih lanjut yang akan menaikkan harga pada paruh kedua tahun ini, Sabtu (15/7).
"Ini merupakan paruh pertama tahun ini yang sangat menantang, tapi kami terus maju dan kami solid dalam keputusan kami tentang pelaksanaannya," Barkindo mengatakan pada sebuah sesi di Kongres Minyak Dunia ke-22 di Istanbul. Dia mengatakan para produsen telah menghadapi "headwinds" karena penurunan permintaan musiman (siklikal) serta kenaikan kembali pasokan dari para produsen non-OPEC, khususnya Amerika Serikat yang menghasilkan minyak serpih.(mt/bc/et/net).
Share
Berita Terkait
Peran TNI di Inhu dalam Penangkapan Narkoba, LBH Batas Indragiri Apresiasi Tindakan Tegas
RIAUONE, Inhu - Unit satuan intelijen Kodim 0302 Indragiri Hulu (Inhu) mendapatkan apresiasi dari Direktur Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Batas Indragiri, apresiasi tersebut
PolyU Kembangkan Mekanisme Terobosan untuk Pengeluaran Tetesan Air Beku Secara Otomatis....
*PolyU Kembangkan Mekanisme Terobosan untuk Pengeluaran Tetesa
ABBANK invests in Backbase to launch digital banking platform with 100% customer migration in 3 months
ABBANK accelerates customer-centric
Kearney appoints Varun Arora as new Managing Partner for Southeast Asia
SINGAPORE - 15 January 2025 - Global management consultancy Kearney has appointed Varun Arora as its new Managing Partner for Southeast Asia, effective 1 January 2025, as the fi
Komentar
Copyright © 2012 - 2025 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified