Kamis, 10 Maret 2016 22:21:00

Hotspot di Riau Meningkat, Bengkalis Terbanyak

kabut asap di bengkalis tahun 2015. (roc).
PEKANBARU, RIAU, - Sempat menurun drastis, pagi ini titik panas atau hotspot kembali meningkat di Riau. Jika kemarin hotspot hanya terpantau 6 titik, pagi ini meningkat jadi 11 titik.
 
Dari pencitraan satelit terra dan aqua, hotspot Riau tersebar di Tujuh Kabupaten Kota. Jika sebelumnya sebaran hotspot hanya terdapat di Empat Kabupaten yakni Bengkalis, Dumai, Inhu dan Inhil, pagi ini meluas ke tujuh Kabupaten/Kota.
 
"Pagi ini jumlah hotspot terpantau 11 titik dimana sebarannya ada di tujuh Kabupaten dan Kota. Bengkalis masih terdapat 3 titik, Inhu 2 titik, Dumai 2 titik, Inhil 1 titik, Kampar 1 titik, Siak 1 titik, Rohil 1 titik," ujar Kepala Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) stasiun Pekanbaru, Sugarin, Kamis (10/3/2016).
 
Tak hanya di Riau kata Sugarin, hotspot di Sumatera juga mengalami peningkatan. Jika kemarin masih terpantau 18 titik, pagi ini bertambah jadi 28 titik.
 
"Di Sumatera itu keseluruhan ada 28 titik, 
Jambi 3 titik, Babel 3 titik,Kepri 2 titik, 
Lampung 2 titik, Sumbar 1 titik, Sumsel 1 titik dan Sumut 5 titik," jelasnya.
 
Selain itu, pada umumnya cuaca di wilayah Riau Cerah hingga Berawan. Potensi hujan dengan intensitas ringan tidak merata dan bersifat lokal diprakirakan terjadi di wilayah Riau bagian tengah, barat dan selatan pada pagi dan siang atau malam hari.
 
Melihat kondisi cuaca yang cerah, temperatur atau suhu udara di sejumlah daerah masih berkisar 32-34 derajat celcius. (hrc/*).
Share
Berita Terkait
  • 8 tahun lalu

    66 Hotspot Terpantau di Tujuh kabupaten di Riau

    PEKANBARU, RIAU, - Minimnya curah hujan akhir-akhir ini membuat sejumlah wilayah di Sumatera rawan terjadi kebakaran lahan. Minggu (14/8/2016), 92 titik panas terpantau di
  • 9 tahun lalu

    Ditemukan 21 Hotspot di Riau, Dumai mulai Berkabut

    PEKANBARU, RIAU, - Aktifitas kebakaran lahan dan hutan di Riau kembali mengalami peningkatan. Hal ini ditandai dengan bertambahnya hotspot (titik panas) sore semalam.
  • 9 tahun lalu

    Hari ini Hotspot di Riau Nihil

    PEKANBARU, RIAU, - Upaya pemadaman langsung dan hujan yang mengguyur sejumlah daerah dalam dua hari belakangan membuat Riau bebas titik panas atau hotspot.
    &
  • 9 tahun lalu

    21 Hotspot Kembali Muncul di Sumatera, 10 Berada di Riau

    RIAUONE.COM, PEKANBARU, ROC - Titik panas atau hotspot kembali bermunculan di Pulau Sumatera. Dari pencitraan satelit terra dan aqua, 21 hotspot tersebar d
  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified