• Home
  • Nusantara
  • Jurnalis Dipukul Polisi saat Kongres HMI, Badrodin Haiti Janji Usut
Senin, 07 Desember 2015 10:22:00

Jurnalis Dipukul Polisi saat Kongres HMI, Badrodin Haiti Janji Usut

Badrodin Haiti
RIAUONE.COM, NUSANTARA, ROC, Sejumlah jurnalis dikabarkan menjadi korban pemukulan yang dilakukan sejumlah anggota kepolisian saat kongres Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) di Pekanbaru, Riau. Menanggapi hal tersebut, Kepala Kepolisian Republik Indonesia, Jenderal Badrodin Haiti, mengatakan proses hukum harus dijalankan jika memang terbukti.
 
"Di mana-mana yang namanya memukul itu salah. Harus diproses hukum," kata Kapolri Badrodin Haiti saat acara launching SIM Online, di Senayan, Jakarta Pusat, Minggu 6 Desember 2015.
 
Menurut Badrodin, permasalahan tersebut nantinya akan ditangani Propam (Profesi dan Pengamanan) di Kepolisian setempat.
 
"Kan setiap kesatuan ada Propam nya masing-masing. Siapa yang melanggar ya harus ditindak," tegas Badrodin.
 
Sebelumnya, bentrok kembali pecah antara mahasiswa dan polisi di depan Gedung Gelanggang Remaja Pekanbaru sekitar pukul pada Sabtu, 5 Desember 2015. Bukan hanya memukul mahasiswa, puluhan polisi juga mengeroyok wartawan.
 
Jurnalis Riau Online, Zuhdi Febriyanto, dipukuli polisi hingga luka berat di kepala. Aksi pemukulan itu terjadi lantaran polisi yang mengamankan Kongres HMI keberatan direkam dan difoto saat memukul mahasiswa. (viva/*).
Share
Berita Terkait
  • 3 tahun lalu

    Kapolri: Bayar Pajak Bermanfaat Bagi Kepentingan Masyarakat dan Negara Indonesia

    JAKARTA - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memastikan bahwa dirinya telah melakukan pelaporan Surat Pemberitahuan Tahunan (SPT) pajak penghasilan secara online atau melalui

  • 3 tahun lalu

    Lhoo? Email Wartawan Wall Street Journal Bobol, Diduga Dilakukan Peretas Cina?

    INTERNASIONAL, - Akun email jurnalis Wall Street Journal, telah diretas dan kemungkinan data sejumlah staf redaksi media terkemuka Amerika Serikat itu telah disadap.

    Peret

  • 3 tahun lalu

    Forwa Rupat Bengkalis Riau, Meminta Polisi Daerah Sumut Ungkap Pelaku Pembunuhan Sadis Wartawan

    DURI-Forum Wartawan (Forwa) Rupat, meminta Polda Sumut, segera mengungkap pelaku pembunuhan sadis wartawan di Siantar.

    "Forwa Rupat, turut berduka atas meninggalnya seoran

  • 4 tahun lalu

    Penghina Wartawan di Sungaipenuh Dilaporkan ke Pihak Berwajib

    riauone.com, SungaiPenuh, - Akibat menghina profesi wartawan yang dilakukan oleh pemilik akun Facebook Suparmanto Lubis, kini sudah sampai di jalur hukum, Selasa (4/5/2021).

  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified