Kamis, 15 September 2016 13:08:00

Komisi VII DPR RI Tinjau Lokasi PT APSL Rohul

PEKANBARU - Rombongan Komisi VII DPR RI melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Riau. Parlemen yang berkaitan dengan lingkungan hidup ini meninjau lokasi PT Andika Pratama Sawit Lestari (APSL) di Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Riau.
 
Setiba di VIP Lancang Kuning Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru, rombongan yang disambut oleh Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman bertolak ke Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru.
 
Di sana rombongan Komisi VII yang dipimpin oleh SW Yudha sempat berdiskusi sebentar dengan Gubri sebelum bertolak ke PT APSL menggunakan helikopter milik BNPB.  
 
Belum diketahui apa secara pasti apa maksud kunjungan Komisi VII ke PT APSL. Tapi informasi yang didapat kunjungan terkait penyanderaan Tim Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) beberapa waktu lalu.
 
"Ya biasa hanya kunjungan. Mereka ini kan bergerak di lingkungan hidup, jadi mereka tinjauan ke PT APSL. Hari ini Kamis mereka juga meninjau ke Chevron dan PT RAPP," kata Gubri. (frc/*).
Share
Berita Terkait
  • 3 tahun lalu

    Anggota DPR RI Krisdayanti "Buka Kartu" soal Gaji-Dana Aspirasi, wah

    NASIONAL, - Anggota DPR RI sekaligus diva, Krisdayanti, mengungkap gaji hingga dana aspirasi sebagai legislator. Sejumlah anggota DPR RI membeberkan bedanya gaji hingga dana asp

  • 3 tahun lalu

    Ketua DPRD Khairul Umam dan Wabup Bagus Dampingi Kunker Anggota DPR RI ke Pantai Rupat

    PARLEMEN, BENGKALIS, Rupat Utara, - Ketua DPRD H. Khairul Umam bersama wakil Bupati Bagus Santoso mendampingi anggota DPR RI Syahrul Aidi M dalam rangka kunjungan kerja di salah

  • 5 tahun lalu

    Nama-nama populer yang tersingkir dari Gedung DPR, ada Fachri Hamzah dan Budiman Sujadmiko?

    NASIONAL, POLITIK, -  Masa bakti anggota DPR periode 2014-2019 segera berakhir pada September 2019 ini. Anggota DPR yang baru pun akan segera dilantik 1 Oktober 2019. Ada 5

  • 7 tahun lalu

    Efendi Sianipar : Kita di DPR Sangat Mendukung Program Diversifikasi pangan

    RIAUONECOM, MERANTI, - Langkah kanan Bagi Kabupaten Kepulauan Meranti dalam meningkatkan produksi beras, Sagu dan sektor perkebunan serta perikanan di Tahun 2018 mendatang,
  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified