Senin, 27 Juni 2016 10:30:00
PGN Klaim Batam Siap Jadi Kota Gas
JAKARTA, NUSANTARA, - PT Perusahaan Gas Negara (Persero) mengklaim Kota Batam, Kepulauan Riau, siap menjadi Kota Gas 2018. Kesiapan itu karena infrastruktur di kota itu sudah memadai dibandingkan dengan daerah lain di Indonesia.
Hal tersebut seperti yang diungkapkan oleh Kepala Sales Area PGN Batam, Amin Hidayat, seperti dikutip dari Antara.
“Batam sudah siap secara infrastruktur, sudah ada jaringan dari ujung ke ujung sepanjang 143 km,” ujarnya.
Apalagi, menurut Amin, setelah memasang jaringan gas sepanjang 143 km, PGN masih akan menambah jaringan lagi, hingga optimistis menjangkau seluruh pulau utama pada 2018.
Saat ini, tambahnya, jaringan pipa masih di jalur utama, namun siap untuk diperpanjang hingga ke perumahan, komersil, industri dan sosial di sepanjang jalur.
“Di Batam, gas bumi digunakan untuk segala kebutuhan bahan bakar, mulai dari keperluan rumah tangga, industri, pembangkit listrik, hingga sebagai bahan bakar kendaraan. Batam di semua segmen,” imbuhnya.
Sementara itu, di tempat yang sama, Humas PGN Batam Riza Buana menyatakan optimistis Batam Kota Gas dapat terwujud karena dukungan dari pemerintah kota sangat besar. Namun, tetap diharapkan ada sejumlah inisiatif untuk mewujudkan hal itu.
“Wakil Wali Kota Amsakar Achmad adalah mantan Kepala Dinas Perindag Energi Sumber Daya Mineral, yang dulu membidani perizinan pembangunan jaringan gas. Jadi dia mendukung betul,” tegas Riza Buana. (*).
Share
Berita Terkait
Apakah Sering di PHP?Alot, Warga Rempang sudah diIming-iming BP Batam Tanah, Rumah Senilai Rp120 Juta hingga Biaya Hidup Jika Mau Direlokasi
NASIONAL, - Polemik warga dengan pemerintah di Pulau Rempang, Batam, Kepulauan Riau belum juga menemukan titik terang hingga saat ini. Bahkan imbas rencana pembangunan proyek st
Safari Wagub Marlin di Sagulung, Ajak Makmurkan Masjid
KEPRI, BATAM, - Wakil Gubernur KEPRI Hj Marlin Agustina terus mengajak masyarakat memakmurkan masjid. Masjid-masjid yang sudah bagus, nyaman dimakmurkan dengan berbag
[VIDEO] Akibat Vaksin Seorang Gadis di Batam Menangis Histeris, Apes Perawatan Pasca Vaksin tak ditanggung BPJS
KEPRI, BATAM, - Kejadian ikutan pasca-imunisasi (KIPI) dirasakan sejumlah warga Batam, Kepulauan Riau usai menjalani vaksinasi Covid-19.
Setelah ratusan pekerja PT Schneid
Usai di Vaksin Puluhan Pekerja Dilarikan ke Rumah Sakit
KEPRI, BATAM, - Puluhan Pekerja Kawasan Industri Batam Indo, Muka Kuning, Batam, mengeluhkan mual dan pusing usai satu hari disuntik dosis pertama vaksin Covid-19 AstraZeneca. M
Komentar