• Home
  • Nusantara
  • Selain Masela, RI Masih Punya Ladang Gas di Blok Natuna
Kamis, 19 Mei 2016 07:10:00

Selain Masela, RI Masih Punya Ladang Gas di Blok Natuna

ilustrasi.
JAKARTA, NUSANTARA, - Indonesia masih punya ladang gas yang lebih besar lagi daripada Blok Masela, yaitu Blok Natuna yang terletak di lepas pantai Pulau Natuna, sebelah utara Pulau Kalimantan.
 
"Cadangan di Natuna itu 46 TCF, di luar CO2-nya. Tapi yang terbuktinya kita belum tahu. Selama ini kita punya cadangan sebesar itu di sana didiamkan saja, kan sayang. Sudah discovery, tinggal dikembangkan saja," tutur Sekjen Komite Eksplorasi Nasional (KEN), Muhammad Sani kemarin.
 
Sampai sekarang, pemerintah belum memiliki rencana yang jelas untuk mengembangkan Blok Natuna. Belum ada 1 perencanaan yang terintegrasi. Kalau masing-masing company membuat rencana sendiri, pasti nggak ekonomis, tukas dia.
 
Sani mendesak agar dibuat perencanaan yang jelas dan terintegrasi untuk pengembangan Blok Natuna beserta wilayah Natuna secara keseluruhan. Secepatnya, harus ada kebijakan ke arah sana, harus jadi satu kebijakan Presiden, tutupnya. (dtc/et).
 
Share
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified