• Home
  • Nusantara
  • Tak disambut, HMI Makasar Ngamuk, Bakar Ban dan Rusak Fasilitas Umum di Pekanbaru
Minggu, 22 November 2015 06:35:00

Tak disambut, HMI Makasar Ngamuk, Bakar Ban dan Rusak Fasilitas Umum di Pekanbaru

HMI bakar ban di jalan sudirman membuat jalan macet.
RIAUONE.COM, PEKANBARU, RIAU, NUSANTARAR, - Ratusan Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) asal Makasar rusak fasilitas umum seperti halte, membakar tong sampah. Kaca-kaca yang ada di Gelanggang Remaja pun banyak pecah akibat lemparan mahasiswa. 
 
Penyebabnya karena tidak diberi makanan oleh panitia lokal Kongres ke-XXIX HMI yang digelar di Pekanbaru. Ratusa kepolisian yang disiagakan baik berpakaian dinas mupun preman tidak bisa berbuat banyak akibat kemarahan mahasiswa. 
 
Tampak terlihat sejumlah mahasiswa yang berstatus pengembira, alias bukan peserta penuh melengkapi dirinya dengan kayu dan besi. Tidak ada tindakan tegas dari aparat keamanan, kecuali dengan tindakan persuasif meminta agar tidak merusak fasilitas umum. 
 
"Kepada para mahasiswa kami harap kontrol emosi, jangan merusak fasilitas umum," kata salah seorang aparat kepolisian.‎ 
 
Kehadiran ratusan mahasiswa dari Indonesia timur tersebut tampak terkesan lebih mengendalikan suasana. Terbukti, ratusan kepolisian yang sempat melakukan pengamanan di areal Gelanggang Remaja terpaksa ditarik keluar, untuk menghindari tindakan lebih jauh lagi dari mahasiswa. 
 
"Kita tak dibolehkan masuk kedalam," kata Kasintel Polresta Pekanbaru, Bainar, Sabtu (21/11/15) malam. 
 
Akibat kejadian ini, arus lalu lintas menuju kawasan Gelanggang Remaja macet total. Sampah berserakan, puing kebakaran menjadi pemandangan yang bisa dilihat dengan kasat mata. 
 
Tampak terlihat Polresta Pekanbaru Kombes Aries Syarief Hidayat, Wakapolresta, AKBP Sugeng Putut Wicaksono, Kasatpol PP Riau Zainal Z, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Edi Yusti.  (rtc/*).
Share
Berita Terkait
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified