- Home
- Opini-Tokoh
- Catatan Tahun Baru yang Menggelisahkan, Terompet, Petasan dan Dzikir Akbar jadi Satu?
Minggu, 01 Januari 2017 11:22:00
Catatan Tahun Baru yang Menggelisahkan, Terompet, Petasan dan Dzikir Akbar jadi Satu?
oleh : mhd nizar, pimpinan redaksi riauone.com
NUSANTARA, - Akhir-akhir ini masyarakat muslim mulai menggelar istigosah, dzikir akbar atau doa bersama atau semacam-nya jelang pergantian tahun baru Masehi. Tradisi ini semakin sering dilakukan setiap tahun. Mulai dari pejabat dan orang biasa.
Walaupun malam pergantian tahun baru Masehi 2016 ke 2017 itu tidaklah menjadi hari-hari istimewa dalam agama islam, namun ntah apa yang mendasari seolah muslim di indonesia seolah mendukung meramaikan pergantian tahun baru Masehi itu dengan mengisi salah satu agenda dalam perayaan tahun baru itu dengan mengisi nya dengan acara keagamaan umat islam, walaupun semua tahu bahwa tahun baru islam atau tahun baru hijriah adalah momen penting bagi umat islam untuk melakukan hal yang sama, mulai muhasabah, dzikir akbar, doa bersama dan semacam-nya.
Kegiatan keagamaan tidak harus di gelar di muka publik pada waktu pergantian tahun baru, seolah muslim mendukung tahun baru Masehi tersebut, doa bersama bisa saja dilakukan di rumah bersama keluarga, atau ibadah bisa saja dilakukan di rumah dengan kesendirian di depan pencipta jika itu perlu dilakukan jelang pergantian tahun baru tersebut.
Muslim harus mulai membedakan mana porsi untuk muslim dan mana porsi bukan untuk muslim, sekecil apa pun itu mulai dari perayaan pergantian tahun baru Masehi, harusnya muslim tidak harus ikut-ikutan merayakan, gelar zikir bersama di malam pergantian tahun baru masehi itu juga bentuk dari mendukung dan ikut-ikutan meramaikan acara pergantian tahun baru itu.
Harus-nya doa bersama, dzikir akbar lebih baik dilakukan diluar moment tahun baru Masehi yang sangat identik dengan ucapan saudara kita kristiani dengan ucapan " selamat natal dan tahun baru masehi" ucapan ini satu paket.
Harus-nya muslim indonesia hanya perlu memberikan toleransi dengan memberikan kebebasan yang terbatas kepada saudara-saudara kita yang kristiani untuk merayakan rangkaian paket acara natal dan tahun baru tersebut. (*).
Share
Berita Terkait
Kapolsek Tambusai Utara Turun Langsung Dalam Kegaiatan Patroli Pergantian Malam Tahun Baru 2023
Rokan Hulu, RiauOne.Com - Kapolsek Tambusai Utara AKP. P. Simatupang turun langsung memimpin kegiatan patroli pengamanan malam pergantian Tahun 2022 ke 2023 di wilayah kecamatan
Patroli Gabungan Personil Polsek Ujungbatu Dengan Koramil 08/Tandun Pada Malam Pergantian Tahun 2023
Rokan Hulu, RiauOne.Com - Patroli Gabungan Polsek Ujungbatu dengan Koramil 08/Tandun pada malam pergantian tahun 2023 di wilayah kecamatan Ujungbatu, untuk antisipasi terjadinya
Kapolsek Ujungbatu ; Perayaan Natal Di Ujungbatu Berjalan Lancar Dan Damai
Rokan hulu, RiauOne.Com - Kapolsek Ujungbatu AKP. Andi Cakra Putra S.I.K., M.H. melaksanakan Pengecekan pengamanan oleh Personil Polsek Ujungbatu pada perayaan Natal dan Tahun B
Kapolsek Ujungbatu Mobile Mengecek Pengamanan Malam Perayaan Natal Di Gereja Geraja Di Kecamatan Ujungbatu
Rokan Hulu, RiauOne.Com - Kapolsek Ujungbatu AKP. Andi Cakra Putra S.I.K., M.H. Mengecek langsung pengamanan malam perayaan Natal tahun 2022 pada hari Sabtu (24/12/2022) s
Komentar