• Home
  • Otonomi
  • Kebakaran Hebat di Dumai, Empat Ruko Habis
Senin, 21 Maret 2016 22:52:00

Kebakaran Hebat di Dumai, Empat Ruko Habis

ilustrasi.
DUMAI, RIAU, - Amukan sijago merah melahap habis sedikitnya empat unit rumah toko (Ruko) di Jalan Sultan Syarif Kasim, Kota Dumai ludes terbakar, Senin (21/3/16) malam ini.
 
Informasi yang berhasil dirangkum, kebakaran terjadi dari salah satu bangunan Ruko yang bersebelahan dengan Gereja HKBP Sultan Syarif Kasim Dumai.
 
Sejumlah masyarakat yang berada di lokasi kejadian mengatakan kobaran api begitu cepat menjalar ke masing-masing bangunan Ruko tersebut. Jadi tidak tau persis bersumber dari mana api tersebut.
 
Melihat api berkobar hebat, sejumlah petugas pemadam dari Pemko Dumai turun ke lokasi kejadian untuk melakukan pemadaman. Petugas terlihat kewalahan untuk memadamkan keganasan si jago merah yang melahap empat Ruko tersebut.
 
Kapolres Dumai AKBP Suwoyo kepada sejumlah awak media membenarkan adanya insiden kebakaran empat unit Ruko di samping Gereja HKBP Dumai tersebut. Namun dalam peristiwa ini tidak menimbulkan korban jiwa.
 
"Untuk penyebab kebakaran kita masih mengumpulkan keterangan sejumlah saksi mata. Dalam peristiwa ini juga tidak menimbulkan korban jiwa dan hanya kerugian materi saja," pungkasnya.
 
Hingga berita ini diturunkan Mobil pemadam kebakaran dari perusahaan dan pemerintah terlihat bejibaku memadamkan si jago merah. (dsc/net/*).
Share
Berita Terkait
  • 4 tahun lalu

    Mencekam-nya Kebakaran Kilang Pertamina di Balongan, Masyarakat Dumai Riau Khawatir

    Dirut Pertamina: Penyebab Kebakaran Masih Dalam Investigasi

    NASIONAL, - PT. Pertamina (Persero) masih melakukan investigasi penyebab kebakaran yang melalap tangki penyimpa

  • 4 tahun lalu

    Kebakaran kilang Pertamina RU VI Balongan Pelajaran bagi Masyarakat sekitar RU II Dumai Riau

    NUSANTARA, INDRAMAYU, DUMAI RIAU, - Kebakaran hebat melanda kilang minyak Pertamina RU VI Balongan, Kabupaten Indramayu, Provinsi Jawa Barat. Kebakaran Kilang Minyak Balongan in

  • 4 tahun lalu

    Naas, PT Chevron Pasific Indonesia tak Bisa Pastikan Berapa Banyak Minyak yang Tumpah ke Laut Dumai

    RIAU, DUMAI, - Pihak PT Chevron Pasific Indonesia (CPI) belum dapat memastikan banyak-nya minyak mentah yang tumpah ke laut Dumai Provinsi Riau, Manager Corporate Communication

  • 8 tahun lalu

    Bidang Pengawasan Diambilalih, Penyelesaian Hak Normatif Wewenang Provinsi

    DUMAI, - Ada yang berubah  pasca dikukuhkannya Pejabat Pimpinan Tertinggi Pratama dan Pejabat Administrator di Lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Dumai. Jika sebelumny
  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified