Selasa, 09 Februari 2016 16:12:00
Pasar Pekan Tebih Rohul Terbakar, 25 Ruko Bertingkat Dua Ludes
ROKANHULU, RIAU, - Pasar Pekan Tebih, Kecamatan Kepenuhan Hulu, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) dilaporkan terbakar pada Selasa (9/2/2016) sekira pukul pukul 03.30 WIB.
Dari insiden kebakaran yang diindikasi karena arus pendek atau korslet listrik tersebut, sebanyak 25 rumah toko (Ruko) bertingkat dua di Pasar Pekan Tebih tersebut ludes terbakar.
Dikatakan Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Rohul, Aceng Herdiana ST,MT, 25 Ruko di Pasar Pekan Tebih yang terbakar dihuni oleh 20 kepala keluarga (KK) atau 53 Jiwa.
"Tidak ada korban pada kejadian kebakaran ini," jelas Aceng, Selasa.
Diakuinya, untuk membantu memadamkan kobaran api Selasa dini hari tadi, BPBD Rohul menurunkan 3 armada mobil pemadam kebakaran ke lokasi, dan puluhan personil pemadam. Tak lama kemudian, dibantu masyarakat, api berhasil dipadamkan.
"Kerugian akibat kebakaran ini masih dalam penghitungan," ujarnya.
Aceng Herdiana menambahkan BPBD Rohul pada Selasa pagi ini akan menurunkan tenda untuk penampungan sementara bagi korban kebakaran yang akan didirikan di sekitar lokasi kejadian.
Sementara, bantuan dukungan tanggap darurat bagi para korban kebakaran, tandas Aceng, sedang dipersiapkan dan segera diserahkan ke para korban. (ric/roc).
Share
Berita Terkait
Nenek 80 Tahun Tewas dalam Kebakaran Rumah di Muara Rumbai, Rohul
PASIRPANGARAIAN, ROHUL, - Sebuah rumah panggung semi permanen di Muara Rumbai, Desa Rambah Hilir, Kecamatan Rambah Hilir, Rokan Hulu (Rohul), Riau, ludes terbakar pada Seni
Komentar