• Home
  • Otonomi
  • Tiga Kapolres dan Karo Sarpras Polda Riau Resmi Diganti
Jumat, 10 Juni 2016 10:02:00

Tiga Kapolres dan Karo Sarpras Polda Riau Resmi Diganti

ilustrasi sertijab. F/riauone
PEKANBARU, RIAU, NUSANTARA, - Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Riau Brigjen Pol Drs Supriyanto melantik Kepala Biro Sarana dan Prasarana (Sarpras) baru beserta tiga Kepala Kepolisian Resort (Kapolres) yang baru. 
 
Kegiatan berlangsung di Aula Bengkalis Sekolah Polisi Negara (SPN) Pekanbaru di Jalan Pattimura, Kamis (9/6/2016).
 
Karo Sarpras yang sebelumnya dijabat Kombes Pol Jaya Subianto diganti Kombes Pol Drs Mishar yang sebelumnya menjabat Kasubdit Patwal Dit Shabara Baharkam Polri. Jaya Subianto sendiri dimutasi menjadi analis kebijakan madya bidang Jianstra Saspras Polri.
 
Sementara itu, Kapolres Dumai yang sebelumnya dijabat AKBP Suwoyo diganti Donald H Ginting yang sebelumnya menjabat Kasubdit Bingakkum Dit Lantas Polda Riau. Suwoyo sendiri dipromosikan menjabat Wadir Sabhara Polda Jambi.
 
Selanjutnya, Kapolres Kampar yang sebelumnya dijabat AKBP Ery Apriono SIK digantikan oleh AKBP Edi Sumardi Priananda yang sebelumnya menjabat Kapolres Kuantan Singingi. AKBP Ery dimutasi menjabat Wakil Direktur Lantas Polda Aceh.
 
Untuk jabatan yang ditinggalkan AKBP Edi, Mabes Polri menujuk AKBP Dasuni Herlambang SIK yang sebelumnya menjabat Kasubdit IV Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Sumatera Barat.
 
Menurut Supriyanto, mutasi dan promosi jabatan merupakan hal biasa dalam tubuh Polri. Hal itu dalam rangka pembinaan karir dan peningkatan potensi perwira memimpin satuannya di wilayah masing-masing.
 
"Adanya pergantian ini dapat meningkatkan situasi Kamtibmas di wilayah masing-masing. Perubahan dapat terjadi, karena jika sama dengan kinerja sebelumnya, percuma saja ada pergantian," tegas Supriyanto.
 
Berkenaan dengan bulan Ramadan ini, Kapolda meminta pejabat baru yang dilantik ataupun yang lama menjabat melakukan kegiatan di tengah-tengah masyarakat untuk menciptakan situasi aman dan kondusif.
 
"Dari laporan setiap Kapolres, kegiatan sedang berjalan saat ini," kata Kapolda. (frc/roc/*)
 
Share
Berita Terkait
  • 2 tahun lalu

    Dit Intelkam Polda Riau Bantu Keluarga Penyandang Disabilitas

    Pekanbaru, RiauOne.Com - Masih dalam memperingati Hari Disabilitas Internasional 2022, Direktorat Intelkam Polda Riau melalui Kasubdit Ekonomi AKBP STP Manulang S.H. mengunjungi

  • 2 tahun lalu

    Team Gabungan Gakkum Polhut Provinsi Riau, TNI Dan Polri Amankan 1 Unit Excavator Di Desa Lubuk Bendahara

    Rokan Hulu, RiauOne.Com - Tidak mengindahkan pamplet Himbauan yang telah dipasang oleh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) Suligi Dan Batu Gajah, yang d

  • 2 tahun lalu

    Polsek Kabun Polres Rohul Berhasil Ungkap Sindikat Pelaku Curanmor

    Rokan Hulu, RiauOne.Com - Personil Polsek kabun, Polres Rokan hulu berhasil meringkus kawanan pelaku tindak pidana pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor) pada hari Senin (18/4/

  • 3 tahun lalu

    Kapolda Riau Irjen Pol M. Iqbal Mengapresiasi Inovasi Percepatan Vaksinasi Covid-19

    PEKANBARU - RiauOne.Com - Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal mengapresiasi inovasi percepatan vaksinasi Covid-19 di Provinsi Riau. Hal itu disampaikan saat memimpin Rapat Ane

  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified