• Home
  • Parlemen
  • Anggota DPRD Rohil meminta jasa pengangkutan trasportasi laut diatur secara baik
Rabu, 22 Juli 2015 10:39:00

Anggota DPRD Rohil meminta jasa pengangkutan trasportasi laut diatur secara baik

RIAUONE.COM, BAGANSIAPIAPI, ROHIL, ROC, - Anggota DPRD Rohil, H Bakhtiar SH meminta jasa pengangkutan trasportasi laut benar-benar diatur secara baik mulai termasuk menyangkut kapasitas penumpang serta jadwal keberangkatan.
 
Bakhtiar mengatakan, untuk arus mudik jalur laut diminta kepada aparat bersangkutan (penyelenggra pengangkutan)  untuk tidak meninggalkan penumpang. “Kalau sudah sesak akan penumpang, jangan penumpang yang tersisa ditinggalkan tanpa diberangkatkan pada hari itu juga,” tegas Bakhtiar.
 
Selama ini jelas Bakhtiar, transportasi laut kerap memberlakukan meninggalkan penumpang jika kapal very sudah penuh. Serta tidak mau memberangkatkan pada trip kedua dengan alasan takut rugi. “Sebenarnya alasan rugi itu sudah resiko, karena tidak selamanya jasa pengangkutan untung terus,” ucap Bakhtiar.
 
Bakhtiar menilai memutuskan sepihak meninggalkan penumpang yang tersisa merupakan kesalahan jasa pengangkutan yan tak patut dilakukan. “Selagi dalam wilayah pelabuhan, penumpang-peenumpang tersebut adalah tanggung jawab jasa  pengangkutan untuk memberangkatkan mereka meski dua kali angkutan,” kata politisi Hanura itu.
 
Dia juga menyebutkan banyak dampak yang dirasakan penumpang ketika tidak bisa pulang mudik seperti menguras biaya yang lebih banyak, memiliki waktu yang singkat serta terlambat untuk berkumpul dengan keluarga.
 
“Untuk itu pelayanan dan kenyamanan penumpang harus menjadi perhatian dari petugas, agar masyarakat yang melakukan kegiatan mudik tidak dirugikan,” pungkasnya. (adv/DPRD).
Share
Berita Terkait
  • 4 bulan lalu

    Dugaan Korupsi Perjalanan Dinas di DPRD Riau, Ada 35 Ribu Tiket Pesawat Fiktif, Tokoh Anti Korupsi Minta Usut Semua Terlibat

    PEKANBARU, - Mengerikan dan sangat dahsat negeri ini, dugaan korupsi SPPD fiktif DPRD Riau tentunya tidak hanya di lakukan segelintir orang, dicurigai bahwa SPPD fikti

  • tahun lalu

    Gak Bahaya Tha? Jepang Buang Limbah Nuklir Fukushima ke Laut Lepas

    DUNIA, Tokyo - Ini akan menjadi hari yang dikhawatirkan banyak orang di Asia Timur dan dunia pada umumnya. Limbah dari pembangkit listrik yang sering diklaim paling ramah lingku

  • 2 tahun lalu

    Asyikk, Anggota DPRD Riau Akan Kunjungan Kerja ke Amerika?

    RIAU, - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Riau tahun ini kembali melakukan kunjungan kerja ke luar negeri.

    Para wakil rakyat itu akan "plesiran" ke Am

  • 3 tahun lalu

    Akibat Kalah Pemilihan AKD, Koalisi yang Dibentuk Plt Bupati Dinilai Malas Ikut Rapat Lagic

    KUANSING, riauone.com - Ketua DPRD Kuansing Dr Adam SH MH mengagendakan Rapat Paripurna dengan agenda penyampaian Pidato Pengantar Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LPKj) B

  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified