Rabu, 16 September 2015 07:03:00

Dewan Rohil siap bantu Kendala di RSUD

RIAUONE.COM, BAGANSIAPIAPI, ROHIL, ROC, - Maston Anggota KOmisi D DPRD Rohil Mengatakan siap membantu mengatasi apa yang menjadi kendala di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pratomo Bagansiapiapi.
 
Dikatakan Maston, selama kepemimpinan Direktur Nina Elvita Juga sudah baik, akan tetapi peningkatan  untuk lebih baik perlu dilakukan pemimpin yang baru, dr Tribuana Tungga Dewi. 
 
Dijelaskan Maston, hal yang menjadi PR bagi RSUD Pratomo yang paling utama adalah pelayanan, administrasi BPJS, peserta BPJS yang selama ini masih menjadi keluhan di tengah masyarakat.
 
Menurutnya dengan intropeksi diri bisa membuat pelayanan lebih baik, seperti pengatur keberadaan dokter umum dan juga dokter spesialis yang selama ini belum teralokasi dengan baik.
 
" perlu diingat, keberadaan dokter spesialis di rumah sakit umum sangat diharapkan masyarakat ketika berobat, terutama untuk ibu-ibu hamil,"ungkapnya.
 
Mengurangi angka kematian ibu hamil, merupakan masalah kita bersama. Disatu sisi, kematian seseorang memang ditangan Allah akan tetapi kematian itu jangan sampai berawal dari akibat kelalaian manusianya.
 
" Salah satu contoh dari kelalaian itu merupakan kurangnya fasilitas medis ataupun keterlambatan penanganan ataupun yang lainnya", ucap politisi PDIP itu.
 
Maston atas nama Komisi D mengucapkan selamat kepada dr tribuana Tungga Dewi. (src/adv/dprd) 
 
Share
Berita Terkait
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified